Helai Daun Gugur yang Penuh Shalawat

Mbah Diyem, setiap hari mencari nafkah berjualan kerupuk puli di Pasar Bandar, Kediri. Nenek tua sebatang kara ini berjalan kaki dari rumahnya di lereng Gunung Klotok, Sukarame yang berjarak sekitar 14 km.

Kakinya bengkak, lehernya membengkak karena penyakit gondong menjadi pelengkap kemiskinan yang dideritanya. Bisa dibayangkan, betapa beratnya beban hidup mbah Diyem.

Ilustrasi / weeklyristinw.wordpress.com
Setiap selesai berdagang, ia selalu mampir di Masjid Baiturrahman di Jalan Penanggungan, tak jauh dari Pasar Bandar. Halaman masjid yang dipenuhi pepohonan rindang menjadi tempat bernaung nan nyaman bagi para musafir.

Setelah berwudhu, mbah Diyem masuk ke masjid, mengambil mukena, dan melakukan sholat Dzuhur. Setelah membaca wirid, ia ke halaman masjid dan mengumpulkan dedaunan yang terserak di berbagai penjuru.


Sehelai demi sehelai dikutipnya. Tak satu pun dibiarkan tertinggal di pelataran. Dengan tenaga seorang nenek tua ditambah panasnya siang membuatnya berpeluh sekujur tubuh.


Kelakuannya setiap hari ini membuat para takmir masjid dan pelajar SMP Muhammadiyah yang sehari-hari berada di lingkungan masjid menjadi iba melihatnya.


Pada suatu hari, takmir masjid memutuskan untuk membersihkan dedaunan itu sebelum sang nenek datang. Ketika mbah Diyem datang usai sholat ingin melakukan pekerjaan rutinnya, betapa terkejut karena tidak ada satu helai daun yang berserakan di halaman masjid.


Ia kembali ke masjid dan menangis sambil bertanya kepada semua orang mengapa dedaunan itu sudah disapu sebelum kedatangannya. Orang di dalam masjid menjawab, karena mereka kasihan melihatnya.


"Jika kalian kasihan melihatku, berikan kesempatan kepadaku untuk membersihkannya." jawab mbah Diyem sembari menyeka air matanya.


Keesokan harinya mbah Diyem dibiarkan mengumpul dedaunan yang bertebaran di halaman masjid seperti biasa. Orang-orang tak mengerti.


Seorang pelajar Kelas 2 SMP Muhammadiyah memberanikan diri bertanya, dan mendapat jawaban, "Saya ini perempuan bodoh," tuturnya.


"Saya tahu amal-amal saya yang kecil itu mungkin juga tidak benar saya jalankan. Saya mungkin tidak selamat pada hari akhirat tanpa syafaat Nabi Muhammad S.A.W Setiap kali saya mengambil sehelai daun itu, saya mengucapkan selawat kepada Rasulullah. Kelak jika saya mati, saya ingin Nabi datang menjemput saya. Biarlah semua daun itu menjadi saksi saya berselawat kepadaNya"....




Sumber: 
 

Penjara Paling Bebas di Dunia

Menyebut kata penjara semestinya yang terbayang sel berjeruji dan terisolasi dari kehidupan normal. Bila begitu klasifikasinya, apakah yang satu ini bisa disebut demikian jika bisa membangun usaha, bahkan tinggal bersama anak istri di dalamnya?

Begitulah kenyataannya. San Pedro adalah penjara terbesar di La Paz, Bolivia dengan tahanan sebanyak 1.500 di dalamnya. Uniknya, para tahanan di sana memiliki komunitas lingkungan tersendiri laiknya kehidupan normal di luar penjara.
 
 journals.worldnomads.com

Di dalam sini terdapat restoran, pasar, supermarket, salon rambut, hingga hotel yang dikelola sendiri oleh para tahanan. Tanpa penjagaan dari satu orang sipir pun dan tanpa campur tangan polisi Bolivia dengan segala hal yang terjadi di dalam penjara (terkecuali tercipta kerusuhan besar-besaran).

San Pedro memiliki sistem pemerintahan sendiri. Seorang pemimpin akan dipilih secara demokratis. Bila terjadi masalah, hukum yang telah ditetapkan para tahanan inilah yang akan berlaku. Sehingga bila seorang tahanan dianggap keterlaluan, maka para tahanan lainnya akan bertindak.
 
 bigtravelweb.com

Namun, di dalam penjara ini, para tahanan harus membayar untuk sel mereka. Tidak peduli betapa kecil dan kotornya sel yang mereka diami.

Penjara San Pedro terbagi atas 8 sektor, mulai dari hunian paling kumuh hingga yang paling mewah. Tahanan yang sanggup membayar mahal dapat tinggal di bagian yang mewah dari penjara ini.

Tak mengagetkan bagi para tahanan kaya, sel (tanpa jeruji) dilengkapi dengan kamar mandi pribadi, dapur sendiri, TV kabel, bahkan jacuzzi! Tapi bayaran sewanya pun mahal. Tahanan yang ingin tinggal di dalam sel mewah seperti ini harus membayar sekitar USD 1000 hingga 1500 (sekitar 10 – 15 juta rupiah) selama masa tahanan mereka.

Bagi yang berkantung pas-pasan atau tahanan miskin,  terpaksa tinggal beramai–ramai dalam sebuah sel.
 
fractalenlightenment.com
 
 aroundthisworld.com

Seperti disebutkan sebelumnya, tanpa adanya sipir berarti tak ada yang mendapat jatah makanan penjara. Mereka harus bekerja seperti di kehidupan normal agar tetap hidup. Itulah sebabnya banyak yang membuka usaha dari mulai toko makanan dan sebagainya seraya mempekerjakan tahanan lain sebagai pegawai. Gaji yang diperoleh digunakan untuk membeli makan, membayar sewa tempat dan kebutuhan lainnya.

Tahanan di San Pedro boleh membawa anak istri untuk hidup bersama. Sebuah data menunjukkan ada sekitar 200 anak yang tinggal dengan ayah mereka yang menjadi tahanan di dalam penjara San Pedro.

Dulu, keunikan penjara San Pedro menjadi daya tarik wisatawan. Dengan membayar 250 peso, para wisatawan dapat melakukan tur keliling penjara. Bahkan beberapa tahanan pun mengelola tur keliling ini untuk menghasilkan uang.

Sejak terindikasi hal ini menjadikan kesempatan beberapa pihak sebagai peluang bertransaksi narkoba, maka mulau 2009 tidak ada lagi turis yang boleh masuk berwisata di dalam penjara San Pedro.




 
Sumber:
jadiberita
 

Dulu Ada Republik Lan Fang di Indonesia

Kisahnya bermula di abad 18. Lan Fang berawal dari sebuah kongsi tambang orang Tionghoa dari etnis Hakka. Letaknya di Pontianak, Kalimantan Barat.

Penduduk Lan Fang saat itu semacam "negara di dalam negara". Republik Lan Fang berdiri pada tahun 1777, mereka masih membayar upeti tanda tunduk kepada Kesultanan Sambas dan Mempawah di Kalbar, tapi sehari-hari mereka sangat otonom. 



Karena tata pemerintahannya sangat demokratis dibandingkan kongsi-kongsi lain yang umumnya bergaya feodal, secara tak langsung Lan Fang pun mendapat julukan "republik." Diberi tanda kutip karena secara de facto, tidak ada pengakuan internasional kepada republik ini.

Meski, kenyataannya, syarat untuk terbentuknya sebuah republik telah terpenuhi. Tak cuma punya rakyat dan wilayah, Lan Fang rutin menghelat pemilu untuk memilih "presiden." Lan Fang juga memiliki sistem perekonomian, perbankan, dan Hukum sendiri. Republik ini mampu bertahan hidup selama 107 tahun.

Bendera Republik Lan Fang berbentuk empat persegi panjang berwarna kuning dengan lambang dan kalimat “Lan Fang Ta Tong Chi”. Panji kepresidenan berbentuk segi tiga berwarna kuning dengan kata “Chuao” ( Jenderal ). Pejabat tingginya berpakaian ala Tiongkok kuno, sedangkan yang berpangkat lebih rendah mengenakan pakaian ala barat.

Lo Fang Pak, seorang guru dari Kwangtung - Cina merupakan pendiri sekaligus Presiden pertama Republik Lan Fang yang berjasa menyatukan puluhan ribu orang Tionghoa yang saat itu berburu emas sampai ke Kalimantan Barat.
Presiden pertama Lan Fang Lo Fang Pak


Hebatnya, Republik Lan Fang kala itu sudah membangun jaringan transportasi, punya kitab undang - undang hukum, menyelenggarakan sistem perpajakan, mengembangkan sistem pendidikan, pertanian dan pertambangan, bahkan punya ketahanan ekonomi berdikari, lengkap dengan perbankannya.

Republik Lan Fang juga sangat disegani karena kemampuannya mengusir buaya di muara Kapuas. Bahkan setelah sukses membantu Sultan Kun Tien dalam perang melawan Kesultanan Mempawah dan kelompok Dayak, seluruh orang Tionghoa memilih berlindung pada Republik Lan Fang, termasuk Sultan Kun Tien sendiri.

Berbagai referensi juga menyebut kalau Lan Fang memiliki hubungan perdagangan yang disebut dengan segitiga emas. Yakni, menghubungkan antara Lan Fang, Tiongkok, dan negara di Semenanjung Malaysia, hingga Vietnam.


"Lemahnya kesultanan yang hanya tertarik dengan upeti membuat Lan Fang bebas bertransaksi dengan yang lain," tutur budayawan Xaverius Fuad Asali.

Setelah 47 tahun berdiri dan tercatat punya 10 Presiden yang dipilih lewat Pemilu, akhirnya Republik Lan Fang takluk di tangan penjajah Belanda.

Alkisah, pada 1884, Singkawang, Kalbar, wilayah dimana Lan Fang berada, menolak untuk dikuasai Belanda. Akibatnya, wilayah yang saat ini dijuluki Kota Seribu Kelenteng itu diserang. Warga setempat pun kocar-kacir setelah sempat bertahan selama empat atau lima tahun bertempur. Mereka melarikan diri ke Sumatera lantas ke Medan.
Beberapa kemudian melanjutkan pelarian hingga ke Singapura dan melanjutkan pembangunan. Dan, tentu beranak pinak. Salah satu keturunannya adalah mantan Perdana Menteri Singapura Lee Kuan Yew.

Susahnya Restorasi
Seperti dilansir JPNN, kini sedang diupayakan merestorasi kembali keberadaan Republik Lan Fang. Salah satunya, adalah situs lanfangchronicles.wordpress.co m yang tiga tahun ini sudah membuat pameran tentang Lan Fang di Singapura. Berbagai peninggalan Lan Fang telah pula direstorasi.

Mulai dari miniatur bentuk uang, menara perlindungan, lukisan-lukisan dan foto zaman dahulu, hingga membuat pagelaran puisi tentang perang kongsi. Pagelaran tersebut bahkan masuk menjadi agenda rutin Singapore Art Fest. Ironis memang, semua itu dilakukan oleh warga Singapura, bukan Indonesia sebagai pemilik sejarah.



Sayang, banyak arsip Republik Lan Fang yang dulu hilang. Menurut Soedarto - sejarawan Kalbar, arsip-arsip tentang Lan Fang sudah tidak ada lagi di tanah air. Termasuk juga arsip-arsip sejarah lainnya.

"Semuanya ada di luar, dibawa Raffles ke Inggris," katanya. Ia juga menyebutkan kalau arsip negara yang dibawa menuju Inggris mencapai 30 ton. Kalau pun masih berada di museum Royal London, penelusuran itu sangat sulit dilakukan.

Hilangnya arsip dari tanah air bukan hanya terjadi saat era penjajahan saja. Pasca kemerdekaan juga ada, prasasti dan arsip tersebut dijual dengan satu alasan: ekonomi. Soedarto menyebut barang berharga itu rela ditukar dengan rupiah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.





 

5 Hal yang Paling Disesali Sebelum Kematian

Kematian adalah akhir dari fase kehidupan yang akan dialami setiap manusia. Namun bagaimana cara manusia menghadapi kematian adalah pilihan setiap individu. Lalu apakah hal yang paling disesali manusia sebelum menghadapi kematiannya?


Perawat asal Australia, Bronnie Ware, yang bekerja mendampingi dan memberi konseling kepada pasien kritis, mencoba mencatat apa saja yang paling disesali manusia sebelum menghadapi kematiannya. Berikut ini 5 hal yang paing disesali sebelum kematian yang berhasil ia rangkum:
1. Saya berharap bisa mewujudkan kehidupan yang paling saya inginkan, bukan hidup atas keinginan orang lain terhadap saya.

Pernyataan itu adalah hal yang paling disesali oleh pasien, ketika manusia mencoba mengulang kembali ingatan tentang hidup yang telah dijalani sebelumnya.

Mereka baru menyadari bahwa kesehatan telah memberikan segalanya untuk dinikmati, tapi sedikit yang menyadarinya dan tidak hidup dengan baik. Pasien, baru menyadari itu ketika kesehatan tidak lagi dapat dimiliki.


2. Saya berharap bekerja lebih keras.

Pernyataan ini banyak muncul dari mulut pasien laki-laki. Mereka sangat merindukan masa kecil dan pertemanan mereka. Sebagian pasien perempuan juga mengucapkan penyesalan ini, tapi tidak sebanyak pasien pria.

Pasalnya kebanyakan pasien perempuan bukan pencari nafkah. Pasien laki-laki kebanyakan menyesali hidup yang mereka habiskan dalam pekerjaan hanya untuk mencari eksistensi.


3. Saya berharap dapat menyatakan perasaan saya lebih terbuka.

Banyak pasien yang merasa tidak dapat mengungkapkan apa yang dirasakannya demi menjaga perasaan orang lain. Sering pasien merasa tidak mampu menjadi diri mereka sendiri.

Mereka baru menyadari sebenarnya banyak penyakit yang bisa timbul akibat terlalu dalam merasakan penderitaan dan kepahitan tanpa bisa dikeluarkan.


4. Saya berharap dapat terus menjalin hubungan baik dengan teman.

Seringkali banyak pasien tidak menyadari manfaat berkumpul dan menghabiskan waktu seharian dengan teman-teman mereka adalah suatu hal yang paling berharga. Banyak pasien merasa mereka terjebak dalam aktivitas rutin bekerja, dan waktu mereka lewat begitu saja.

Banyak penyesalan mendalam yang diucapkan pasien kritis tentang persahabatan. Bahkan sebagian pasien merindukan teman-teman mereka ketika tengah sekarat.


5. Saya berharap bisa membuat hidup saya lebih bahagia.

Pernyataan terakhir adalah pernyataan yang cukup mengejutkan dari pasien. Ternyata banyak pasien sekarat yang tidak menyadari bahwa kebahagiaan adalah sebuah pilihan.

Mereka banyak yang terjebak dalam pola dan kebiasaan lama, bahwa mereka takut menunjukkan emosi mereka dengan berpura-pura di hadapan orang lain. Padahal jauh di dalam dirinya, mereka ingin melakukan suatu hal yang konyol dan tertawa lepas.


Sumber :

blog-berita-terbaru.blogspot.com
 

6 Senjata Darurat Paling Aneh yang Tercatat



Terkadang untuk mempertahankan diri atau sebaliknya menyerang, benda-benda di sekitar bisa jadi senjata mematikan. Dikutip dari odee, inilah daftar senjata paling aneh yang pernah digunakan.

1. Senjata jari.
Roger Crawford pernah merampok sebuah toserba di Manatee, Florida hanya menggunakan kepalan jari tangannya seolah menodong senjata. Anehnya, sang penjaga toko ketakutan dan membiarkan Crawford mengambil cheesburger, empat minuman ringan Loco, sebotol Red Bull, dan kondom. Tak lama, ia berhasil ditangkap dan dikenai tuduhan yang aneh pula, yakni "Perampokan Bersenjata Berat"! Ah, aneh-aneh saja.

 
2. Pohon Palem
Perampok lainnya, George Oliveri menggunakan sebatang pohon palem di sebuah toko sambil berteriak, "Beri saya 50 Dollar, beri saya 50 Dollar!". Lagi-lagi ini di Florida. Ya, lumayan ngeri sih melihat batang palem yang dipakai Oliveri berujung runcing.

 
3. Wasabi
Tahu wasabi, kan? Bumbu pedas berwarna hijau yang biasa digunakan pada masakan Jepang. Nah, John McGuinness melukai pacarnya dengan wasabi. Ia dibakar cemburu setelah pacarnya mendapat sms dari sang mantan. Akhirnya, ia mengambil celana jeans dan melumuri dengan wasabi, kemudian disabetkan ke wajah pacarnya. Hmmm.... McGuinness benar-benar pria yang sangat posesif.

 
4. Tulang
Tulang paha sapi lumayan ampuh jadi pengganti tongkat baseball. Ini pernah dibuktikan oleh Gregory Haas. Pada malam Natal 2011, Haas bertengkar di sebuah bar dengan empat pria. Tak sengaja, Haas menemukan tulang tersebut di padang rumput dekat bar tersebut. Maklum, di Hawaii masih banyak bar di lokasi seperti itu.

 
5. Bola Bowling
Shinobu Hirata, yang tinggal di Ichikawa, Jepang mencoba membunuh suaminya yang sedang tertidur dengan bola bowling. Setelah tertangkap, Hirata bercerita kalau ia tertekan dengan besarnya jumlah utang mereka. Rencananya, setelah membunuh sang suami, ia pun akan bunuh diri. Untung, suaminya berhasil diselamatkan. Wah, Hirata gagal mendapat poin STRIKE!

 
6. Penghisap Toilet
Ternyata penghisap toilet bisa juga digunakan untuk... merampok. Walau hasilnya menggelikan. Pada Kamis, 12 April 2012 silam Lawrence Deptola nekad merampok, tak tanggung-tanggung, 3 Bank sekaligus!  Di salah satu bank, ia mengacungkan penghisap toilet ke arah teller sambil meminta uang. Tentu saja, teller bank hanya tertegun. Karena tak berhasil, Deptola pun kabur dan akhirnya berhasil tertangkap polisi.

Mau tahu dakwaan terhadap Deptola? Perampokan tingkat tiga, dan... KEBODOHAN TINGKAT PERTAMA.
 

Misteri di Istana Presiden



Takhayul atau bukan, istana-istana Presiden di Indonesia menyimpan kisah misteri. Apakah memang ada 'penunggu' di beberapa ruangan dalam istana, atau memang 'sengaja' ditaruh untuk memagari area sekitarnya? Inilah kisah yang tercatat selama ini.
Istana Negara Bogor

Pada suatu kesempatan, sekelompok peserta penataran sebuah instansi berkunjung ke Istana Bogor.

Alkisah ada peserta penataran yang senang usil. Sewaktu melihat sebuah patung perunggu berujud wanita tanpa busana, dengan tertawa-tawa ia meletakkan bulu-bulu wol, rontokaan dari karpet di bagian terlarang patung tersebut.

Esok harinya ia terperanjat sewaktu menemukan bulu-bulu serupa ada di kantung celananya. Karena menganggap ada orang yang sedang menjailinya, maka ia segera memberi komentar yang tak patut.

Sampailah pada saat makan , tanpa sebab yang jelas ia tersedak , hingga terbatuk-batuk. Anehnya begitu dikeluarkan dari tenggorakan yang tertelan adalah bulu-bulu karpet. Bukannya kapok, ia malah menantang “ siapa pun “ yang mengganggunya. Benar saja pada malam hari terdengar ia berteriak-teriak ketakutan. Menurut pengakuannya, ia akan diterkam makhluk yang sangat mengerikan.

Dulu, Ibu Hartini Soekarno sempat berucap bahwa di istana Bogor ada “ penghuninya “. Ia pernah melihat seorang tamu yang tak kasat mata saat memasuki Ruang Presiden. Tempat ini memang terkenal dianggap angker.

Istana Negara Cipanas

Istana Kepresidenan Cipanas terletak Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur, kaki Gunung Gede, Jawa Barat. Kita bisa melihatnya saat menuju Cipanas dari kawasan Puncak.

Istana ini  didirikan pada tahun 1740 oleh seorang tuan tanah asal Belanda bernama Van Heots, pada ketinggian 1.100 meter dari permukaan laut, di atas areal lebih kurang 26 hektar dengan luas bangunan sekitar 7.760 meter persegi.

Pada tahun 1916, masa pemerintahan Hindia Belanda di bangun tiga bangunan dengan nama Paviliun Yudistira, Paviliun Bima dan Paviliun Arjuna. Pada tahun 1954, di masa Presiden I Republik Indonesia Ir. Soekarno, didirikan sebuah gedung berhiasan batu bertentuk bentol.

Karena bangunan lama, istana ini cukup seram dengan penampakan yang sering dilihat masyarakat sekitar.

Istana Negara Yogyakarta


Seorang paranormal (yang tidak disebut namanya) pernah diminta tolong oleh Paspanpres karena sering mendapat gangguan makhluk halus. Setelah dilihat oleh paranormal tersebut, hal yang dianggap mengganggu tersebut berasal dari kekuatan kitab stambul yang sering berpindah secara ghaib di sekitar istana.

Dulunya Gedung Agung bernama Loji Kebon, bangunan yang juga bergaya eropa itu didirikan tahun 1824. Pada saat-saat tertentu juga sering terdengar suara prajurit berbaris yang tidak terlihat.

Istana Negara Jakarta

Boleh jadi, di Istana Negara Jakarta - lebih dikenal sebagai Istana Merdeka -  ini paling banyak cerita soal penampakan dan misteri aneh lainnya.

1. Inayah, putri Alm Gus Dur, sudah biasa mendengar suara aneh-aneh, atau televisi dalam posisi mati tiba-tiba menyala sendiri. 

2. Sering terdengar suara-suara orang main musik di kamar mandi di depan dapur Istana  Negara. Persisnya di sayap kiri istana,  dekat kantor staf  Kepresidenan.

3. Konon, awal 2012 banyak hal aneh terjadi. Yang paling mengejutkan pecahnya meja marmer yang selama ini menjadi alas Presiden menandatangani surat pengangkatan pembantunya, mendadak pecah.

Kejadian ini benar-benar tidak masuk akal. Marmer itu pecah berantakan, seperti terkena pukulan benda keras. Padahal marmer itu berkelas, semakin tua semakin kuat.

Meja marmer pecah berantakan sesaat setelah Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)menandatangani dokumen pengangkatan Albert Hasibuan sebagai anggota Dewan Pertimbangan Presiden untuk bidang HAM menggantikan Jimly Assidiqie. Peristiwa ini membuat Presiden SBY dan Wakil Presiden Boediono kaget. Demikian juga para tamu dan Menteri Kabinet Indonesia Bersatu II yang hadir dalam acara tersebut.

Jarak antara Presiden dengan meja marmer sekitar dua meter. Meja itu pecah saat diangkat Paspampres (Pasukan Pengamanan Presiden) hendak dipindahkan, karena memasuki sesi penyampaian ucapan selamat.

Saat Paspamres mengangkat meja itu, braaaak… meja marmer putih dengan ketebalan lebih 2 cm pecah berkeping-keping. Ballpoint yang digunakan Presiden untuk menandatangani dokumen pengangkatan Albert, berserakan bersamaan dengan puing-puing marmer.

 

8 Kejahatan yang Belum Terungkap



Canggihnya alat kerja penegak hukum saat ini, masih banyak yang belum bisa mengungkap berbagai kasus kejahatan. Kita tak akan bicara soal kasus korupsi yang terlalu banyak konspirasi di dalamnya. Melainkan aksi kriminal atau tindak pidana yang tercatat di dunia internasional. Shortly, the case hasn't been closed.

1 .Pencuri Kembar Menciptakan Alibi Sempurna
Kerugian : 5 Juta Euro

Pada 25 Peb 2009, tiga perampok bertopeng dengan berani beraksi di Kaufhaus Des Westens, department store terbesar kedua di Eropa. Melalui tangga tali, orang-orang mampu merampok lantai utama tanpa terdeteksi setiap sensor atau alarm. Tapi satu kesalahan fatal yakni, ada yang meninggalkankan sarung tangan tunggal dan akhirnya menciptakan situasi aneh. DNA ditemukan pada sarung tangan yang cocok DUA orang: kembar identik diidentifikasi sebagai Hassan dan Abbas O.

hukum Jerman mensyaratkan bahwa setiap orang secara individual dihukum dan karena DNA mereka sangat mirip, tidak dapat secara eksklusif dikaitkan ke bukti. Polisi Jerman dipaksa untuk membebaskan mereka berdua, dan orang ketiga belum ditemukan hingga sekarang.

 
 2. Dan "DB" Cooper - Kejahatan Penerbangan AS
Kerugian : 200.000 Dollar AS

Pada malam sebelum Thanksgiving, 24 November 1971, seorang penumpang dengan nama Dan Cooper naik pesawat di Portland, OR menuju Seattle. Mengenakan setelan dan jas hujan, kacamata hitam serta membawa tas kerja, ia duduk diam di bagian belakang pesawat. Setelah tenang menyalakan rokok, ia meminta wiski dari pramugari dan kemudian menyerahkan catatan. Bunyinya, "AKU MEMILIKI BOM DALAM TAS. SAYA AKAN MENGGUNKAAN JIKA PERLU. AKU INGIN KAMU DUDUK DI SEBELAHKU. PESAWAT ANDA SEDANG DIBAJAK."

'Dia menuntut $ 200.000 dan empat parasut saat tiba di Seattle. Ketika pesawat mendarat, ia melepas semua penumpang, kecuali pilot, kopilot, dan pramugari. Begitu uang itu diberikan di tengah-tengah landasan pacu terang-terang, Cooper menuntut pilot lepas landas menuju Meksiko, terbang pada ketinggian 10.000 kaki. Tak lama setelah lepas landas, ketika berada di barat laut pegunungan Portland, Cooper memakai parasut dan melompat. Kemudian dia tidak pernah terdengar dan terlihat lagi.

Apakah dia bertahan? Pada tahun 1980, sekitar $ 6000 ditemukan dari uang dalam bundel di pantai, namun tidak ada tanda-tanda mayat seseorang. Kasus ini tetap terbuka dan merupakan kejahatan yang belum terpecahkan dalam sejarah penerbangan AS.

 
3. Pencurian Di Museum Seni Gardner
Kerugian : 300 Juta Dollar AS

Pada tanggal 18 Maret 1990, sehari setelah Hari Saint Patrick, sekelompok polisi tiba di pintu Museum Isabella Stewart Gardner di Boston, mengaku telah menerima pengaduan telepon ada masalah di museum.

Melanggar protokol, petugas keamanan museum mengizinkan mereka masuk. Salah satu pria mengatakan ia memiliki surat perintah penangkapan penjaga, dan mereka meyakinkannya untuk menjauh dari pos. Kelompok "polisi palsu" tersebut segera memborgolnya.
Para pencuri melarikan diri bersama 13 lukisan, termasuk masterworks oleh Rembrandt, Vermeer, dan Degas, bernilai sepertiga miliar dolar. Sampai saat ini, belum ada yang ditangkap dalam hubungannya dengan kejahatan, dan lukisannya belum ditemukan.

 
4. Perampokan Di Jepang
Kerugian : 300 Juta Yen

Tokyo, Jepang 10 Desember 1968... Sebuah mobil bank Nihon Shintaku Ginko mengangkut 300 juta Yen ($ 817.000 AS) dari kantor cabang. Di tengah jalan, mobil tersebut ditepikan oleh seorang polisi yang mengendarai sepeda motor, dan memperingatkan mereka ada sebuah bom yang ditanam di bawahnya.

Karena sebelumnya para petugas bank sudah mendapat ancaman bom, empat petugas tersebut keluar kendaraan dan memeriksa bagian bawah mobil. Beberapa saat kemudian asap dan api terlihat di bawah kendaraan, menyebabkan para pegawai bank lari mencari perlindungan.

Tentu saja, ternyata asap itu palsu. Sang polisi palsu melompat ke dalam mobil dan melaju dengan cepat dengan hasil curian. Dari hasil penyelidikan selanjutnya, meskipun ada 120 lembar bukti dan melibatkan 170.000 penyidik,  sang pelaku tidak pernah tertangkap hingga sekarang.

5. Pencurian Berlian Terbesar
Kerugian : 100 Juta Dollar AS

Ini adalah pencurian berlian terbesar dalam sejarah dan dari lemari besi dunia yang paling sulit ditembus, yang terletak di Antwerp, Belgia. Dua lantai di bawah Diamond Center, lemari besi itu dilindungi oleh kunci dengan 100 juta kemungkinan kombinasi, serta panas / gerak sensor, radar, medan magnet, dan kekuatan keamanan swasta.

Sebuah ada akhir pekan di bulan Februari, para pencuri mampu diam-diam masuk lemari besi, membuka kotak penyimpanan , dan kabur dengan harta berkilauan.

Meskipun Leonardo Notarbartolo tertangkap dan dihukum 10 tahun, ia dibebaskan secara bersyarat. Notarbartolo pernah bercerita dalam sebuah wawancara di Wired Magazine, bahwa yang dicuri hanya $ 20 juta dan merupakan bagian dari konspirasi besar yang melibatkan penipuan asuransi. Apapun - hasil curian tidak pernah ditemukan dan semua orang benar-benar membawa kabur berlian seperti bandit.


6. Perampokan Chicago First National Bank
Kerugian : 1 Juta Dollar AS

Pada Jumat, Oktober 7, 1977, sebelum Weekend Peringatan Columbus Day, seorang pekerja bank menghitung $ 4 juta dolar dalam bentuk tunai dan disimpan dalam keranjang uang terkunci dalam lemari besi yang dijaga ketat, dua lantai di bawah Chicago First National Bank. Kemudian poof! Selasa pagi, uang dihitung lagi, dan tepat $ 1 juta dolar - pecahan $ 50 dan $ 100 dan berat lebih dari 80 pound - telah menghilang ke udara! Siapa pelakunya, belum pernah terungkap.

 
7. Pencurian Harry Winston
Kerugian : 108 Juta Dollar AS


Pada tanggal 4 Desember 2008, empat orang, tiga di antaranya mengenakan wig pirang panjang dan menyamar sebagai perempuan, masuk ke dalam toko perhiasan di Paris yang terkenal sebelum tutup. Setelah masuk, mereka mengacungkan senjata kaliber .357 dan sebuah granat tangan. Kurang dari 15 menit kemudian mereka melarikan diri dengan berlian, rubi, dan jamrud bernilai sekitar $ 108 juta AS.

Para penyidik percaya ini adalah pekerjaan geng Serbia yang terkenal di dunia kriminal, Pink Panthers, dan bertanggung jawab atas $ 132.000.000 dalam perampokan di seluruh dunia. Sayang, kasus yang melibatkan geng tersebut tidak pernah tertangkap.

 
8. Pencurian Salib Tucker

Salib Tucker - nama diambil dari nama penyelam yang menemukannya, Teddy Tucker, pada tahun 1955 dari bangkai kapal 1594 di San Pedro .

Salib Tucker terbuat dari emas 22-karat yang berhiaskan dengan zamrud hijau berkilau dan dianggap tak ternilai harganya. Namun, Tucker menjualnya kepada Pemerintah Bermuda untuk harga yang tidak disebutkan.

Pada tahun 1975, Salib dipindahkan ke Museum Seni Bermuda untuk ditampilkan bagi Ratu Elizabeth II. Tidak ada yang tahu kapan atau bagaimana, tapi selama masa transisi ini, pencuri yang pintar menggantikan asli dengan replika plastik murah. Agaknya,artefak historis ini dilebur, dilucuti permatanya, dan disalurkan ke dalam Black Market.


 

SMS Ucapan Selamat Ulang Tahun Bahasa Inggris


SMS Ucapan Selamat Ulang Tahun Bahasa Inggris

Kumpulan SMS, status facebook, Twitter dan BBM Ucapan Selamat Ulang Tahun Bahasa Inggris untuk pacar dan sahabat -
Karena bahasa inggris sering kali digunakan dan dipilih untuk mengungkapkan hal yang bersifat romantis dan penuh makna. Maka tak salah rasanya jika mengucapkan selamat ulang tahun pun dalam bahasa inggris.

SMS Ucapan Selamat Ulang Tahun dalam Bahasa Inggris


Berikut ini adalah update terkini dan terlengkap dari lebah ndut tentang kumpulan ucapan selamat ulang tahun versi bahasa inggris yang dapat Anda kirimkan kepada teman, pacar, sahabat dan kekasih hati melalui sms, twitter, bbm dan juga facebook.
A smile is a curve that
sets everything straight
and wipes wrinkle away
hope u share a lots and
receive a lots for days to come
happy birthday....

I’m so blessed to have a friend like u
This comes with many
Loving thoughts & warm wishes
I send to u,
May ur day be filled with laughter
On this ur special day & may the finest things
In life always come
Ur way happy birthday!

Lovely message for a Lovely Person
from Lovely Friend
For a Lovely Reason
at a Lovely Time
from a Lovely Mind
in a Lovely Mood
in a Lovely Style
to wish you
Have a Lovely "BirthDay"

Sweetheart!
u r so beautiful my love 4u will always be true,
heres a wish for my darling...
may all your dreams come true
i wish u a very happy birthday.
with lots of love and kisses...
from a heart that beats...
just 4 you by me.

Its a nice feeling when you know
that someone likes you,
someone thinks about you,
someone needs you;
but it feels much better when
you know that someone
never ever forgets your birthday.
"HAPPY BIRTHDAY"

It must have been a rainy day
when you were born,
but it wasn’t really rain,
the sky was crying because
it lost his most beautiful angel...
happy birthday dear friend

Itulah beberapa contoh ucapan met ultah happy birthday dalam bahasa inggris untuk teman atau pun pacar.
 
 

Ciri-Ciri Tante-Tante Kesepian

 tentang Ciri-Ciri Tante-Tante Kesepian Lagi seru-serunya nih ngomongin tante tante, kali ini saya akan memberikan tips untuk mendeteksi apakah tante sexy yang kita incar termasuk tante gampangan atau enggak.
tante cantik.jpg
gambar ilustrasi
Tidak semua tante tante cantik dan sexy itu gampangan atau mau di ajak kencan bahkan di ajak ML, beberapa ciri ciri tante-tante gampangan di bawah ini adalah hasil riset selama beberapa tahun, jadi jika pun anda tidak tertarik untuk menggaet tante tante, setidaknya ini bisa menambah wawasan anda.

Atau jika anda (pembaca) adalah seorang tante-tante maka beberapa ciri tante gampangan ini bisa anda jadikan acuan untuk menghindari perbuatan perbuatan tersebut karena hal ini bisa jadi orang salah arti dan menganggap anda sebagai tante gampangan.

berikut ini adalah beberapa ciri ciri tante gampangan.

1. Lebih Senang gaul sama cowok muda dan cakep

Rasa haus sexs pada tante tante sering juga tergambar dari sikapnya yang relatif lebih senang gaul dengan anak muda dari pada dengan pria seusianya.

2. Gak Malu bercanda mengenai seks

Tante yang gak merasa malu atau risih bercanda seputar seks bisa jadi merupakan tante tante yang sedang kesepian, dan dalam rangka melampiaskan keinginannnya dalam hal seks mereka sering menuangkannya dalam bentuk candaan.

3. Gembira banget saat di puji kecantikannya

Di puji merupakan suatu hal yang menyenangkan, tapi umumnya wanita justru akan merasa aneh jika yang memuji kecantikannya adalah cowok muda yang usianya terpaut di bawahnya, namun hal itu tidak berlaku bagi tante – tante yang sedang kesepian.

4. Tua – tua tetep narsis

Nah ciri ini juga masuk kedalam salah satu ciri tante gampangan, Narsis memang ada pada setiap orang, tapi semakin tinggi usia kekuatan untuk mengontrol perasaan akan semakin kuat, itulah sebabnya orang yang dewasa terlihat lebih bisa bersikap ketimbang anak muda. namun hal itu tidak berlaku bagi tante tante modal begini.

Memarkan foto seksinya, atau foto cantiknya di facebook atau di medialain merupakan hal biasa, namun jika hal itu terlihat berlebihan bisa jadi ini adalah temasuk ciri tante narsis yang biasanya juga gampangan. (waduh bakal di kroyok ibu ibu nih kalau nulis begini hahahahaha)

Kebanggaan akan kecantikannya memang bukan hal buruk, namun biasanya perasaan bangga tersebut menimbulkan keinginan untuk memikat lawan jenis sebagai sebuah langkah untuk meyakinkan dirinya bahwa dia memang masih cantik (padahal enggak). memikat cowok muda cakep bagi tante – tante model begini seperti sebuah prestasi.
sekian beberapa ciri ciri tante tante gampangan berdasarkan hasil penelitian para ahli di bidang pertantean.
 
 

Pulau Lesbos Surganya Kaum Lesbian

http://anehdidunia.blogspot.com

Para wanita di seluruh Eropa, yang tergolong pecinta sesama jenis atau lesbian, tertarik mengunjungi sebuah pulau di Yunani untuk menghadiri sebuah festival internasional yang unik khusus untuk kaum wanita.

Pulau itu bernama Pulau Lesbos. Pulau itu terletak di sebuah kawasan yang dipengaruhi oleh Yunani Ortodoks di mana sebagian masyarakatnya menentang pernikahan sesama jenis. Tetapi, justru secara diam-diam acara untuk para kaum lesbian berkembang di sudut Laut Aegea tersebut.


 http://anehdidunia.blogspot.com

Selama dekade terakhir, pengunjung acara yang digelar selama dua pekan itumeningkat drastis, dari sekitar 30-an sampai ratusan wanita. Mereka datang dari berbagai negara di Eropa tak hanya Jerman, Inggris, Belanda dan Skandinavia saja tetapi juga dari Yunani dan Italia.

Para perempuan yang hadir di sana mengisi acara dengan mengadakan perjalanan menggunakan kapal pesiar, menikmati matahari terbenam, workshop, mengadakan kelas tarian Yunani serta memutar film tentang lesbian. "Aku terpesona, tidak ada kecemasan sama sekali," kata Lauren Bianchi, seorang peserta asal Skotlandia.
http://anehdidunia.blogspot.com

Lauren Bianchi mengaku ini untuk pertama kalinya ia mengikuti festival tersebut. Ia mengaku sebelumnya ia telah membaca artikel tentang hubungan yang sulit antara penduduk lokal dan lesbian. Tetapi, saat berada di sana, ia merasakan kenyamanan.


 http://anehdidunia.blogspot.com

Pada tahun 2000 silam, pertama kali festival ini diluncurkan, sempat ada ketegangan tinggi. Sebuah poster iklan dianggap sebagai pemicunya. Walikota mengancam membawa masalah ini ke pengadilan dan melarang penyelenggaraan acara tersebut. Ia berjanji akan mengusir para lesbian dari tempatnya tersebut.
http://anehdidunia.blogspot.com

Tetapi, konon para turis lesbian ini sudah mulai mendatangi kawasan wisata sejak tahun 1970-an. Menurut laporan sebuah agen perjalanan wisata, sekarang hampir sekitar 60 persen turis yang mengunjugi pulau tersebut kaum lesbian. Tetapi, ketikafestival berlangsung, turis lesbian akan melonjak menjadi 90 persen.

Sumber http://anehdidunia.blogspot.com/2012/06/pulau-lesbos-surganya-kaum-lesbian.html#ixzz259Wh0200
 

Aroma Parfum Yang Tidak Biasa

http://anehdidunia.blogspot.com

Aroma Parfum setiap orang mungkin berbeda karena selera kita dalam bau perfume juga berbeda. Parfum diciptakan untuk memberikan aroma yang harum bagi penggunanya. Tetapi, hal itu tidak berlaku bagi delapan parfum berikut. Aromanya berbeda, cenderung ekstrem, aneh, dan mungkin teraneh diantara parfum. Tidak membuat penggunanya menjadi lebih wangi. untuk melihat gambarnya, silahkan browsing memakai google

1. Aroma vulva
Vulva Original adalah produk parfum yang memiliki aroma spesifik yaitu beraroma. Aromanya sengaja dimaksudkan untuk merangsang penggunanya dan bukan menarik perhatian orang lain. Vulva Original dirancang untuk penggunanya agar lebih merasa sensual, cukup diteteskan pada kulit untuk dihirup beberapa saat kemudian.
http://anehdidunia.blogspot.com

2. Aroma rumah duka
Demeter Fragrance Library menjadikan aroma aneh dan eksentrik dalam bentuk cologne, shower gel dan body lotion. Mereka menjadikan bau aneh yaitu rumah duka, menjadi serangkain produk perawatan kulit dan pewangi tubuh.

Aromanya merupkan campuran bunga lili, anyelir, gladiol, krisan dengan sedikit mahoni dan sedikit aroma oriental, baunya seperti pemakaman terakhir yang Anda hadiri.

3. Parfum cat
Wode Paint adalah parfum pertama yang warnanya terlihat jelas diciptkan oleh Boudicca. Parfum ini akan meninggalkan warna biru jika disemprotkan. Kulit pun akan berwarna biru tetapi lama kelamaan warna tersebut akan menghilang. Tersedia juga parfum yang tidak berwarna yaitu Wode Scent.

4. Aroma darah
Secretions Magnifique dari Etat Libre d'Orange juga mengeluarkan koleksi parfum beraroma ekstrem, yaitu, keringat, darah, air mani dan ludah. Parfum tersebut hanya dijual di Henri Bendel Department Store, New York.

5. Aroma lobster
Aroma parfum lain keluaran Demeter Fragrance Library adalah, parfum lobster. Kombinasi aromanya yaitu laut, daging lobster manis, dan ditambah sedikit mentega.

6. Aroma burger
Pada 2008, tempat makan siap saji, Burger King meluncurkan cologne beraroma daging seharga kurang dari US $4 yang dinamakan "Flame". Flame dipromosikan sebagai rayuan aroma daging bakar. Bisa dibeli melalui website mereka.
http://anehdidunia.blogspot.com

7. Aroma ganja

Menurut penciptanya, Cannabis Santal Eau de Parfum memiliki aroma yang berkarakter kayu. Aromanya merupakan campuran akar pohon ganja, cokelat, vetiver, dan vanila musk yang menciptakan aroma sensual.

8. Aroma keju
Pada 2006, pembuat keju Stilton merilis koleksi parfum ciptaannya. Parfum yang dikenal dengan nama 'Eau de Stilton', memiliki aroma unik. Wewangian ini terinspirasi dari aroma tajam yang dihasilkan blue cheese. Meski aroma kejunya cukup menonjol, namun saat disemprotkan parfum ini juga mengeluarkan aroma buah-buahan yang segar.

Sumber http://anehdidunia.blogspot.com/2012/06/aroma-parfum-yang-tidak-biasa.html#ixzz259WO1ox1
 

Tipe Cewek Yang Pantas Dijadikan Istri



 http://anehdidunia.blogspot.com

Tipe cewek yang pantas dijadikan istri sangat beraneka ragam dalam benak kaum pria. namun disini sahabat anehdidunia.blogspot, akan kami berikan tipe cewek yang siap sahabat jadikan istri menurut beberapa web yang berhasil kami kumpulkan. semoga dengan adanya penjelasan tipe ini menjadi berguna bagi sahabat anehdidunia. 


1. Taat beragama
Agama adalah salah satu pegangan hidup untuk kita manusia. Taat kepada agama juga menunjukan kalau si Cewek akan taat terhadap kamu. Bukan berarti kamu bisa semena-mena terhadap dia dan menyuruh si Cewek untuk menuruti apapun yang kamu mau, tapi taat beragama menunjukan bahwa si Cewek juga mempunyai prinsip hidup yang baik dan yang dia tekuni.
http://anehdidunia.blogspot.com

2. Lemah-lembut
Coba perhatikan cara Cewek berbicara kedana teman-temannya. Apakah dia selalu suka bernada keras, teriak-teriak, atau malah sopan dan selalu lembut dalam berkata-kata? Ciri-ciri inilah yang mencerminkan di mana cara si Cewek akan berbicara kepada kamu dan keluargamu nantinya.

3. Perhatian
"Kok dia bisa ingat dengan ulang tahun orang tuaku?" ujar kamu. Itu adalah pertanda bagus. Dia benar-benar perhatian akan hal-hal kecil seperti itu. Padahal, kalian belum menikah. Sehabis kamu pulang kerja, makananpun sudah tersedia. Saat kamu sedang sakit, dia memasakan bubur untuk kamu. Hal-hal kecil seperti itulah yang akan membantu dan memperkuat hubungan kamu. Bukankah Cowok juga memang suka diberi perhatian lebih dari si Cewek?
http://anehdidunia.blogspot.com

4. Penyabar
Kamu telat untuk kencan dengan si Cewek tapi si Cewek tidak marah sama sekali saat kamu datang dan dia sudah menunggu 25 menit kelaparan. Kenapa sabar itu ciri-ciri yang baik? Coba pikirkan kalau anda sedang dalam situasi apa saja yang berbau negatif; kesabaran itu akan membantu suasana itu tidak menjadi lebih buruk. Coba bayangkan kamu sedang kencan dengan Cewek yang tidak sabar. Sedikit-sedikit dia marah karena kamu tidak tepat waktu, berbuat sedikit kesalahan. Kencan yang seharusnya senang-senang malahan menjadi pengalaman buruk.

5. Sederhana
Perhatikan apakah si Cewek kamu suka berlebihan di depan teman-temannya. Apakah dia suka memamerkan tas baru yang baru dia beli hari itu juga? Orang yang suka pamer dan tidak sederhana menunjukan kalau si Cewek itu tidak percaya diri; ada kekurangan yang dia punya dan ingin menutupinya dengan memamerkan sesuatu yang lebih dari dia. Ini sifat yang tidak bagus untuk para Cowok.
http://anehdidunia.blogspot.com

6. Jaga kecantikan
Tidak berarti Cewek itu harus tampil cantik, tapi menjaga kecantikan itu juga berarti itu Cewek tahu bagaimana caranya menjaga dan merawat dirinya sendiri. Jikalah anda sedang berkencan dengan dia,
Sahabat anehdidunia.blogspot, perhatikanlah "make-up" yang dia pakai. Apakah terlalu berlebihan sehingga menarik perhatian orang-orang lain di sekitar anda? Apakah dia memakai rok mini yang berlebihan? Jaga kecantikan itu berarti menjaga penampilan secukupnya dan sewajarnya di saat dan tempat yang benar.

7. Dewasa dan bijaksana

Cowok suka dengan Cewek yang bijaksana dan bersikap dewasa. Di saat kesusahan, Cowok akan membutuh bantuan dari seorang Cewek yang dewasa dan bijaksana dalam mengambil keputusan.

8. Hemat
Cowok mana yang mau punya Cewek bermaterialistis? Nanti kalau kamu sudah berkeluarga dengan Cewek tersebut, dia akan menghabiskan uang untuk belanja baju-baju yang tidak perlu. Coba perhatikan dari cara dia menghabiskan uangnya sekarang. Apakah dia termasuk orang yang hemat, pelit, atau hura-hura?

9. Keibuan
Cewek kalau senang bermain dengan anak kecil, bisa menggendong bayi, menunggu mereka tidur, dan sebagainya. Inilah tanda-tanda dari Cewek yang bisa kamu bayangkan saat mereka menjadi istri kamu. Dia akan menjadi seorang ibu yang pandai di dalam rumah tangga.

10. Tabah menderita dan mau bekerja keras
Inilah salah satu ciri-ciri dari Cewek yang agak susah dicari. Mengapa? Cewek sudah terbiasa dengan tradisi di mana Cowok yang mencari uang. Di masa-masa sulit, Cewek biasanya tidak terbiasa untuk bekerja keras untuk keluarga. Jikalau kamu sudah menemukan Cewek yang tabah menderita dan mau bekerja keras, hargailah dia.


Sekarang yang menjadi pertanyaan sahabat anehdidunia.blogspot, masihkah ada tipe wanita seperti diatas di jaman sekarang ini?  saya rasa semua wanita bersifat sama seperti diatas, tergantung bagaimana para pria memperlakukannya. betul ngga para cewek sahabat anehdidunia?

Sumber http://anehdidunia.blogspot.com/2012/06/tipe-cewek-yang-pantas-dijadikan-istri.html#ixzz259W9HjWh
 

Tanda Tanda Teman Kerja Naksir Kamu

http://anehdidunia.blogspot.com

Sahabat anehdidunia.blogspot, apakah belakangan ini seorang teman kerja selalu berada di dekat Anda? atau memberikan perhatian yang tidak biasa kepada Anda? hayoooo ngaku. Kemungkinan teman kamu itu ada rasa yang sesuatu padamu. Berikut ada 10 tanda teman kerja yang memang naksir dengan kamu. Namun perlu berhati-hati, kantor bukan tempat disko yang bisa seenaknya berkenalan dan mengumbar rasa suka. Ada beberapa peraturan tak tertulis yang harus dijalani, biasanya berhubungan dengan kesopanan. Perlu diingat juga kamu bisa jadi bahan pembicaraan karenanya.

1. Selalu Memandang
Pernahkah secara tidak disengaja Anda melihatnya sedang mencuri pandang ke arah Anda? Dan ketika Anda melihatnya balik, ia langsung salah tingkah, menundukkan wajah dan tersipu malu? Ia juga sering memerhatikan saat Anda berbicara dengan orang lain. Teman kerja yang sering tertangkap basah melakukan hal ini, menunjukkan gejala positif kalau dia naksir dengan Anda.

2. Kebetulan
Entah kenapa Anda dan dirinya seringkali mengalami kebetulan melakukan sesuatu yang bersamaan. Entah itu mengambil minum di pantry, mengantre menggunakan mesin foto kopi atau keluar makan siang di waktu yang bersamaan. Terkadang ia tidak sengaja bersentuhan bahu atau telapak tangan dengan Anda. Ia juga tidak segan-segan melakukan sentuhan di pundak atau punggung ketika Anda melontarkan lelucon.

3. Menghindar
Ada tipe orang yang ketika naksir seseorang, ia malah menghindari Anda. Salah tingkah yang berlebihan justru membuat ia 'kabur' jika tiba-tiba Anda berada di depannya, atau berada di dalam sebuah ruangan berduaan saja.

4. Bicara Keras
Ia bicara seperti biasa di depan orang lain, namun di depan Anda seketika suaranya lebih kencang. Hal ini dikarenakan ia ingin terlihat dominan di depan Anda. Kebanyakan justru pria tidak sadar saat melakukan hal ini karena rasa grogi terhadap Anda.

5. Menemani & Menolong

Ia selalu bersukarela menolong atau melakukan apa saja untuk Anda dalam berbagai kesempatan. Ia pun tak segan-segan menawarkan bantuan untuk menyelesaikan pekerjaan kantor Anda. Sebisa mungkin ia ingin selalu cepat berkomunikasi, mulai dari meminta nomor ponsel, pin bb, alamat YM dan e-mail Anda pasti ingin dimilikinya.

6. Istirahat
Jam istirahat untuk makan siang selalu diinfokannya kepada Anda. Mengajaknya keluar makan siang bersama teman-temannya atau sebaliknya menjadi sebuah rutinitas yang dilakukannya kepada Anda. Ia pun terlihat kecewa jika Anda selalu menolak dan memilih untuk pergi istirahat bersama teman kerja lainnya.

7. Penasaran dengan Status Anda
Teman kerja Anda sering menyampaikan kepada bahwa seorang pria sering menanyakan kabar Anda, atau apa status percintaan Anda. Ia juga tak ragu bertanya tentang apa yang Anda lakukan setelah jam kerja berakhir. Tak lama kemudian ia tak ragu menghampiri Anda dan menanyakan pertanyaan-pertanyaan secara langsung.

8. Mencari Perhatian
Masih ingatkah Anda masa remaja dulu, ketika seorang anak ingin diperhatikan, maka ia cenderung membuat onar atau kebandelan. Taktik ini terulang kembali ketika seseorang beranjak dewasa namun dalam konteks yang berbeda. Mungkin saja ia terkesan 'rese' dan mengganggu, padahal niatnya hanya ingin Anda beraksi terhadap dirinya.

9. Berakting Sibuk
Jika wanita memainkan kukunya saat ia diperhatikan, maka pria akan berakting sibuk saat mengetahui wanita yang disukainya sedang memerhatikannya. Ia akan berpura-pura berbicara dengan rekan kerjanya, padahal ia hanya berusaha tidak tampil grogi dan ingin Anda melihatnya penuh percaya diri.

10. Ekspresi Wajah

Saat ia mengobrol dengan Anda, meskipun tidak ada yang lucu atau menggembirakan, wajahnya selalu tersenyum senang. Matanya pun berbinar-binar memandangi Anda. Hal ini tidak diragukan lagi, ia naksir Anda.

Perlu diingat, jika Anda memang berniat untuk memulai hubungan yang lebih dekat. Pertimbangkanlah banyak hal, seperti apakah dia atasan atau bawahan Anda. Untuk mencegah hal yang tidak diinginkan seperti menjadi bahan obrolan orang banyak di lingkungan kantor.

Sumber http://anehdidunia.blogspot.com/2012/06/tanda-tanda-teman-kerja-naksir-kamu.html#ixzz259VtA9YQ
 

Alasan Cowok Dijauhi Cewek Cantik


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEghnniMw-2qAfL_WmBgAnNG6oTMfHSgWi0s4B7jv0ggeXLoesvbTwOTiVGpVEig1CL7_cKfBm_upi-DE_HivGYE6OeokrZxIXhXn761jBmmKQl37zKOSb4lMNKfZyXFRqyMneL6Q9VmdFg/s1600/loser.jpg
Belum punya pacar? Dan selalu ditinggalkan setelah kencan pertama? Jangan-jangan anda masuk dalam golongan pria yang dihindari. Selamatkan diri sebelum terlambat!!

Inilah beberapa alasannya :

1. Pria Manja
Pria ini biasanya terlalu emosional dan selalu mengutarakan isi hatinya kepada sang kekasih. Pria semacam ini nggak percaya diri dan selalu butuh seseorang yang membuatnya yakin dalam segala hal termasuk cinta, pekerjaan, dan pertemanan .

Mengapa pria seperti ini tidak menarik: Pria yang memiliki kepercayaan diri dan mandiri terlihat lebih menarik dri pada pria yang tidak percaya diri. kebanyakan wanita lebih senang menjalin hubungan dengan pria yang bisa memberikan rasa
aman dan nyaman.

Jika anda termasuk dalam tipe ini : Pilih waktu dengan tepat. Anda hanya perlu mengendalikan perasaan anda di awal hubungan. Tunda mengumbar semua perasaan atau kegelisahan anda. Bila dirasa hubungan sudah cukup dekat, anda boleh bercerita tentang apa saja pada si dia.

2. Pria yang Gampang Ditebak
Wanita enggan berhubungan dengan mudah ditebak. Nggak ada tantangan atau kejutan, reaksi si pria terhadap segala sesuatu sudah bisa diprediksi. Para pria ini biasanya selalu mengikuti aturan atau formula tertentu dan biasanya dia enggan melakukan sesuatu diluar kebiasaan. Dia jarang memberikan kejutan spontan yang bakal membuat sang kekasih makin cinta.

Mengapa pria seperti ini tidak menarik: Wanita menggilai pria-pria yang tak mudah ditebak. Orang-orang yang berjiwa bebas atau bad boys lebih sering dijadikan pilihan. Walau pria semacam itu punya sifat-sifat negatif namun mereka tidak membosankan karena selalu ada pengalaman dan kejutan baru.

Jika anda termasuk dalam tipe ini : Bila anda tipikal yang mudah diprediksi, anda tidak harus mengumbar sisi ‘nakal’ untuk memenangkan hatinya. Cukup mix kebiasaan anda yang mudah diduga dengan hal di luar kebiasaan anda. Bila biasanya hanya pergi makan dan nonton, coba lakukan hal baru. Mengunjungi kota sebelah untuk sekedar cuci mata asyik juga lho. Nah, nanti kalo si dia sudah terpikat dan mulai ingin tahu, anda bisa kembali ke kebiasaan lama. Tapi sesekali berikan kejutan kecil untuknya.

3. Pria Arogan
Dia punya ego besar dan punya keinginan yang harus dituruti. Terkadang dia juga kasar, nggak melulu ke pasangannya, tapi pada siapa saja dia merasa berkuasa. Hmmm, sifat ini benar-benar buruk.

Mengapa pria seperti ini tidak menarik: Wanita sering melihat cara seorang pria memperlakukan orang lain untuk mengetahui kepribadiannya. Jadi meskipun anda berlaku manis didepannya saat berkencan, si dia tetap akan memperhatikan cara anda memperlakukan orang lain.

Jika anda termasuk dalam tipe ini: Apa yang akan anda lakukan bila anda dianggap cukup arogan oleh pasangan anda? Jangan terlalu sering membicarakan diri sendiri. Untuk membuatnya terkesan, perlakukan orang lain dengan penuh rasa hormat. Gunakan kata-kata dengan nada rendah yang tidak terkesan emosional.

4. Pria Playboy
Pria tipe ini tidak segan-segan menunjukkan pada pasangan usahanya mencuri hati seorang wanita. Bila dia mengajak makan, mungkin saja dia mencoba menggoda pelayan yang seksi di resto itu. Parahnya lagi dia tak segan-segan memperlihatkan aksinya itu di depan pasangannya. Gampangnya, dia pria yang tidak memiliki rasa hormat pada wanita.

Mengapa pria seperti ini tidak menarik: Tidak hanya kebiasaannya yang terlihat kampungan tapi ini juga bisa berdampak buruk untuk si wanita. Jika anda sudah mulai mata keranjang pada kencan pertama, anda langsung kehilangan kesempatan untuk menaklukkan wanita yang sedang anda dekati.

Jika anda termasuk dalam tipe ini: Jika anda tidak bisa menahan kebiasaan ini terus-terusan, setidaknya berikan kesan pertama yang baik terhadap diri anda. Hindari main mata atau lirak-lirik sebelah. Jika wanita yang anda ajak kencan tak sanggup menahan anda untuk melirik wanita lain, mungkin saja anda salah pilih.

5. Pria Pelit
Pria ini hampir tidak pernah membuang uangnya berlebihan. Bahkan untuk sekedar membeli bunga. Kalau pun mengajak berkencan dia akan menunjukkan tempat makan murah meriah.

Mengapa pria seperti ini tidak menarik: kencan pertama pastinya sudah diribetkan dengan biaya kencan yang tak boleh mahal. Ditambah selalu mengingatkan anda untuk terus menabung. Wanita tidak bisa membayangkan menghabiskan hidupnya bersama pria yang menguntit tiap rupiah uangnya.

Jika anda termasuk dalam tipe ini: Cobalah untuk sedikit memanjakan wanita. Tak perlu buang uang banyak, perhatian kecil sekali-sekali tetap perlu supaya kekasih tetap senang. Agar dia merasa spesial, sekali waktu ajak ke restoran mewah dengan suasana yang romantis sebagai ganti warung tenda pinggir jalan yang tiap hari anda datangi.

6. Pria Tukang Debat
Pria jenis ini selalu mengubah percakapan menjadi bahan perdebatan. Kelakuannya, membuat si wanita seperti sedang mengikuti kelas debat atau rapat DPR. Ingat ya, berdebat terkadang bisa membuat seseorang stres.

Mengapa pria seperti ini tidak menarik: Pergi berkencan seharusnya jadi pengalaman menyenangkan. Bila terus-terusan mengajak si Dia berdebat pasti bisa bikin bete dan membuatnya sedikit tertekan.

Jika anda termasuk dalam tipe ini: Cobalah untuk rileks. Nggak perlu malu untuk menentukan topik pembicaraan sebelum pergi berkencan. Kencan adalah kegiatan menyenangkan yang membuat hati rileks, jangan diubah menjadi ajang adu argumen yang nggak perlu.

7. Pria Sok Baik
Cirinya gampang, pria ini doyan menghakimi orang lain. Kadang kala dia sama sekali tidak menyentuh rokok dan minum alkohol. Dia juga nggak segan meminta orang lain untuk mengikui jejaknya bahkan dengan tambahan petuah-petuah yang membosankan.

Mengapa pria seperti ini tidak menarik: Biasanya dia akan berpidato tentang banyak hal. Mulai dari menilai diri si wanita sampai berusaha mulai mencoba melarang ini itu. Pokoknya, orang yang paling baik dan benar adalah dirinya sendiri.

Jika anda termasuk dalam tipe ini: Belum jadi suami saja sudah berani melarang. Wanita paling tidak suka dikekang. Jika anda memang orang baik, tanpa kata-kata yang menggurui juga akan terlihat dalam tindakan anda sehari-hari.

8. Pria Penggosip
Pria ini senang sekali membicarakan kekurangan orang lain. Dia selalu mencari celah untuk bisa ngobrolin orang lain. Tak jarang dia melontarkan komentar kasar.

Mengapa pria seperti ini tidak menarik: Mana ada wanita yang tahan dengan pria yang gampang bicara kasar dan senang membicarakan keburukan orang lain. Membicarakan hal-hal yang negatif juga bisa membuat suasana semakin nggak nyaman.

Jika anda termasuk dalam tipe ini: Mulailah mengurangi kebiasaan membicarakan teman, kerabat atau siapa saja. Berikan kesan yang baik pada teman kencan anda. Belajarlah untuk menyimpan rahasia. Selalu gunakan diri anda sendiri.

Sumber http://anehdidunia.blogspot.com/2012/07/alasan-cowok-dijauhi-cewek-cantik.html#ixzz259Vf5Hsi
 

Apakah Anda Tipe Gampang Selingkuh Cek Disini

http://i303.photobucket.com/albums/nn143/pangeranmail/selingkuh-1.jpg

Perselingkuhan bisa terjadi di mana saja dan dengan siapa saja. Di kantor dengan atasan atau rekan kerja, selama perjalanan dengan orang yang baru dikenal, relasi, bahkan mantan pacar.
Cuma, perselingkuhan tidak terjadi begitu saja. Sebab, hubungan serong ini baru bisa terjadi jika ada yang terjerat dan menjeratkan diri. Pertanyaannya, apakah Anda termasuk pribadi yang gampang terjerat. Silakan jawab beberapa pertanyaan di bawah ini?

1. Handphone Anda tiba-tiba berdering. Tanpa diduga, mantan pacar menelepon dan mengajak bertemu. Reaksi Anda:
a. Hati bergetar dan pikiran melayang. Anda langsung mengiyakan dan mempersiapkan penampilan terbaik. Toh, sekarang dia masih menjadi sahabat.
b. Anda menolaknya dengan halus, dengan mengatakan ada acara bersama rekan kantor.
c. Menolaknya mentah-mentah. Pun menanyakan, mengapa dia menelepon Anda.

2. Saat berada di kereta api dalam perjalanan jauh, Anda kebetulan duduk sebangku dengan seseorang "tipe" Anda. Dia juga sangat supel dan ramah. Yang Anda lakukan:
a. Tidak menyia-nyiakan kesempatan untuk mengajaknya mengobrol sampai puas selama perjalanan. Tidak lupa berbagi nomor telepon genggam.
b. Tidak bisa menyembunyikan perasaan senang. Namun, Anda masih bisa menjaga sikap sebagai seseorang yang sudah berumah tangga.
c. Berbicara seadanya, selanjutnya sibuk membaca novel kesayangan atau majalah.

3. Mana sajakah di antara hal-hal di bawah ini sering Anda lakukan. Jawaban boleh lebih dari satu, Anda boleh tidak menjawab:

a. Bertemu dan berinteraksi dengan lawan jenis.
b. Menumpang kendaraan atasan atau rekan kerja lawan jenis.
c. Berkumpul dan bertemu dengan mantan teman-teman, termasuk mantan pacar.
d. Senang berkenalan dan memiliki teman baru, termasuk dengan lawan jenis.
e. Chatting di dunia maya.

4. Jika Anda memiliki teman lawan jenis, topik pembicaraan apa yang biasa diperbincangkan:
a. Topik-topik umum yang hangat dan menarik. Termasuk kejadian-kejadian aktual pada hari itu.
b. Hampir semua topik pembicaraan, termasuk masalah pribadi dan keluarga. Toh, dia sahabat sejati dan dapat dipercaya.
c. Hanya masalah-masalah kantor. Di luar itu, kami tidak pernah membicarakannya.

5. Apa tanggapan Anda tentang keberadaan "Teman Tapi Mesra":
a. Tidak tahu dan tidak mau tahu.
b. Itu sebuah hubungan wajar. Asal tahu batasannya, tidak masalah dan tidak berpengaruh kepada keutuhan keluarga.
c. Sebaiknya dihindari karena bisa terjerumus pada perselingkuhan.

6. Suatu saat rekan kerja sekaligus teman dekat bergelagat "menaksir" Anda. Dia sering mengirimi Anda hadiah plus SMS mesra. Apa yang akan Anda lakukan:

a. Mulai waspada. Termasuk bersiap memutuskan hubungan kawan jika dia benar-benar mengatakan cinta.
b. Woi, indahnya. Anda sangat menikmatinya dan berharap seandainya pasangan bersikap sama.
c. Menganggap perbuatan sia-sia dan membuang-buang waktu.

7. Suatu hari Anda dipanggil atasan. Dia memuji-muji kerja keras Anda. Hanya, setelah itu, dia tidak hanya menepuk pundak Anda, tapi juga menyentuh pinggang dan meremas jari Anda. Reaksi Anda:
a. Anda langsung menunjukkan raut muka tak ramah. Lalu meminta izin untuk bekerja kembali, karena masih banyak pekerjaan yang harus diselesaikan.
b. Menganggapnya bajingan, Anda tak bisa menahan luapan emosi untuk memarahinya.
c. Terkejut, tapi selanjutnya Anda larut dalam buaian.

8. Hal-hal di bawah ini pernah/sering Anda lakukan kepada teman lawan jenis Anda. Jawaban boleh lebih dari satu, boleh tidak menjawab:
a. Mendorongnya untuk menceritakan masalah pribadi.
b. Membalas SMS-nya yang menggoda.
c. Menceritakan keburukan pasangan.
d. Menerima ajakan makan berdua.
e. Memerhatikan penampilan dan mencoba memberinya saran.
f. Minta diantar berbelanja, ke bank, atau ke tempat tujuan Anda.
g. Mengirimkan hadiah istimewa.

9. Pada suatu kesempatan, Anda menonton film bertopik perselingkuhan di televisi. Sikap Anda:
a. Langsung mengambil remote teve dan memindahkan saluran.
b. Anda seolah-olah mendapat ide baru untuk menirunya. Berselingkuh merupakan variasi hubungan yang umum dan wajar. Toh, dalam film itu, perselingkuhan tidak selalu berakhir dengan perceraian, justru menambah hangat hubungan.
c. Menikmati cerita dalam film, tapi tetap beranggapan, perselingkuhan lebih banyak dampak negatif ketimbang positif.

10. Bagaimana Anda memandang hubungan Anda dengan pasangan:
a. Sangat hangat dan menggairahkan. Kami terbuka dan saling percaya satu sama lain.
b. Biasa-biasa saja.
c. Ada hal-hal tertentu yang tidak bisa saya bicarakan langsung dengan suami.

PEROLEHAN NILAI

1. a=3 b=2 c=1
2. a=3 b=2 c=1
3. Nilai 1 untuk setiap jawaban
4. a=2 b=3 c=1
5. a=1 b=3 c=2
6. a=2 b=3 c=1
7. a=2 b=1 c=3
8. Nilai 1 untuk setiap jawaban
9. a=1 b=3 c=2
10. a=2 b=1 c=3

MAKNA PEROLEHAN NILAI


21-36
Wah, alarm bahaya berbunyi nih! Anda termasuk gampang terjerumus dalam lubang perselingkuhan. Jangan-jangan tanpa menyadarinya, Anda merupakan tipe petualang cinta? Saat dilanda kebosanan, mencari sosok lain yang bisa memberi perhatian dan tidak pernah menyia-nyiakan kesempatan yang datang. Ada seseorang yang menarik tak segan untuk berkenalan dan berhubungan lebih lanjut. Hati-hati lo, meski awalnya hanya teman dekat, bukan tidak mungkin hubungan Anda akan semakin jauh dan dalam. Akan bijaksana bila Anda mulai menjaga jarak saat berhubungan dengan lawan jenis.

Pikirkanlah pentingnya keutuhan rumahtangga. Tak perlu merusaknya dengan membagi cinta dan perhatian dengan orang lain.

11-20
Selamat! Selain tidak mudah terbujuk rayu lawan jenis, Anda juga tipe orang yang sangat menyenangkan. Menolak tanpa harus menyakiti. Menjaga hubungan keluarga tanpa harus renggang dengan teman. Berbagai perangkap yang lawan jenis pasang, tampaknya tidak berhasil menjerat Anda. Anda punya komitmen kuat dalam mempertahankan keutuhan rumah tangga.

0-10 poin
Anda memang tidak gampang tertarik pada lawan jenis. Risiko perselingkuhan Anda juga sangat kecil. Hanya, hati-hati jalinan relasi, baik dengan teman, rekan kerja, atau atasan bisa terganggu. Anda dianggap sebagai orang yang tidak menyenangkan. Basa- basi sangat jauh dari kehidupan Anda. Anda juga menganggap segala sesuatu dengan hitam putih. Jangan heran, jika banyak teman Anda akan beringsut. Teman-teman kantor juga ogah dekat-dekat. Bagi mereka, Anda tidak asyik diajak berteman.

Sumber http://anehdidunia.blogspot.com/2012/05/apakah-anda-tipe-gampang-selingkuh-cek.html#ixzz259VJdZTe
 
 
Support : Creating Website | Pondok Reot Template | Pondok REot Template
Copyright © 2011. pondok reot - Hak cipta dilindungi undang-undang
Template Created by Creating Website Published by Pondok Reot Template
Proudly powered by Blogger