Resep herbal Untuk Mengatasi Impotensi Dan Ejakulasi Dini

Yang namanya Impoten dan Ejakulasi Dini adalah 2 hal yang paling ditakuti para pria. Jika hal ini dibiarkan maka bisa membahayakan kelangsungan rumah tangga anda.
Penyakit ini dapat disebabkan oleh beberapa hal,misalnya karena kekurangan zat-zat tertentu atau karena seringnya melakukan onani dimasa remaja.

Bagi anda yang sudah berkeluarga jangan biarkan penyakit ini berlarut-larut. Karena bisa menimbulkan keretakan rumah tangga. Bisa jadi istri yang tak kuat imannya akan lari kepelukan lelaki lain.

Untuk mengobati impoten,lakukanlah dengan telaten menggunakan petunjuk dibawah ini.

Bahan
1.Bawang putih 10 gram.
2.Merica 20 gram.
3.Adas 10 gram.
4.Pulosari 25 gram.
5.Kunyit 5 gram.
6.Madu murni 10 gram.
7.Telur ayam kampung 2 butir.

Caranya :
Bawang putih,merica,adas,pulosari dan kunyit ditumbuk jadi satu sampai halus dan diberi air panas secukupnya. Setelah dingin campurkan madu dan kuning telur lalu aduk sampai rata.

Pemakaian :

Diminum dua jam sehabis makan malam sekali habis. Lakukan secara teratur selama sebulan.

Sedangkan untuk Ejakulasi Dini,bisa mencoba resep sebagai berikut :

Bahan :

1.Pinang 1 buah.
2.Kemiri 1 buah.
3.Telur ayam kampung 3 butir.
4.Madu murni.

Caranya :
Pinang dan Kemiri dibakar sampai hangus,lalu ditumbuk. Telur ayam diambil kuningnya saja. Kemudian semua bahan dimasukkan kedalam gelas,campurkan madu dan seduh dengan air panas. Diminum hangat-hangat kuku sehari satu gelas. Lakukan rutin setiap hari.

Cara lain untuk mengobati problem seksual kaum lelaki ini,adalah dengan menggunakan Lengkuas.

Caranya sepotong lengkuas segar dicuci bersih, dimemarkan lalu direbus dengan segelas air sampai airnya tinggal setengah. Minum secara berkala.

Insya Allah dengan ramuan-ramuan ini penyakit impoten maupun ejakulasi dini akan segera sembuh.





sumber
Share this article :
 
 
Support : Creating Website | Pondok Reot Template | Pondok REot Template
Copyright © 2011. pondok reot - Hak cipta dilindungi undang-undang
Template Created by Creating Website Published by Pondok Reot Template
Proudly powered by Blogger