10 Super hero di Dunia Nyata

Ternyata Para pahlawan super tidak hanya ada di cerita fiksi? Terinspirasi oleh karakter Superhero seperti Batman dan Superman, orang-orang ini mengenakan topeng dan jubah untuk membasmi kejahatan yang benar-benar terjadi dijalanan. Berikut daftar 10 orang-orang yang menjadi Superhero paling terkenal di dunia.
The Avengers, Kelompok Superhero Marvel

1. Superbarrio (Mexico)
Dia lebih cepat dari kura-kura (Haa.!!?), mampu melompati timbunan tanah dengan sekali hentakan. Hey! Apa itu yang ada diatas langit sana?!, Apakah itu seekor burung? Ataukah sebuah pesawat terbang?, Bukan!, itu Superbarrio! – seorang pahlawan dengan mengenakan kostum merah ketat yang melintasi jalan-jalan di kota Mexico, membela masyarakat yang mengalami kesusahan. Meski masa kecilnya, dia sempat dropout dari SMU, namun dia memutuskan menjadi seorang Superbarrio, seorang pahlawan super bagi rakyat di Mexico city. Selama 10 tahun terakhir,  dia tetap setia menjadi idola bagi warga miskin dan para tunawisma.
“Aku membuka mata dan menemukan diriku sebagai Superbarrio” mempertegas kalau namanya mempunyai arti -sahabat dengan kekuatan super-. “Aku tidak mampu menghentikan pesawat terbang atau kereta api dengan satu tangan, tapi aku bisa menjamin rumah-rumah warga tidak akan kena gusur”. Peranannya sebagai symbol pelindung dari masyarakat berpendapatan rendah sekaligus sebagai perwakilan dari warga yang tidak terdaftar dan para anggota serikat buruh, Superbarrio memimpin gerakan protes, mencetuskan petisi dan melawan keputusan pengadilan. Kabar beredar kalau dia juga bermaksud untuk mencalonkan diri sebagai Presiden Amerika Serikat untuk lebih melindungi para pekerja Mexico. Para penggemarnya begitu terinspirasi olehnya sehingga mereka membuat patung penghargaan, sebuah patung raksasa yang mirip dengan sayur kol berukuran besar. Yell, Yell yang biasa orang-orang berikan padanya adalah “Kau melihatnya. Kau merasakannya. Superbarrio bersama kita!”
2. Terrifica (NY City)
Terrifica berpatroli mengelilingi bar, club, dan jalanan kota New York dimalam hari, untuk melindungi wanita yang sedang mabuk dan sering dimanfaatkan oleh pria-pria hidung belang. Sejak pertengahan 1990-an, Terrifica selalu beraksi dengan mengenakan topeng emas, bra model valkyrie, wig pirang, sepatu boot merah dan jubah. Dia mencoba menghalangi  para pria yang mencoba membuat mabuk para wanita. Dia juga dipersanjatai dengan sabuk perlengkapan yang berisi semprotan merica, telepon seluler, lipstick dan kamera untuk memotret para tersangka, sebuah buku catatan, kartu pengenal Terrifica, dan “kotak energy”.
 Terrifica sangat tidak disukai oleh sekelompok pria hidung belang yang sering menyebut diri mereka ‘Fantastico’. “Saya melindungi para wanita single yang tinggal di kota-kota besar”, ujarnya. Siang hari, Terrifica yang mempunyai nama asli, Sarah, adalah seorang wanita single berusia 36 tahun yang bekerja di perusahaan konsultan komputer. “Saya melakukan ini karena wanita lemah. Mereka mudah dibohongi, dan mereka butuh untuk dilindungi baik dari diri mereka sendiri, para lelaki jahat dan apapun yang dapat membahayakan mereka”.
3. The Eye
The Eye adalah seorang Superhero berusia 53 tahun yang sering berpatroli di jalanan daerah Mountain View, California. Dia juga seorang pemberantas kejahatan dengan teknik investigasi kejahatan di jalanan, dia juga dilengkapi dengan berbagai macam senjata dan gadget elektronik untuk mencegah kejahatan, bahkan dia juga mempunyai akun my space sendiri.
4. Citizen Prime (Phoenix)
Citizen Prime, mempunyai nama depan, Jim. Pria berumur 45 tahun yang sudah menikah ini telah melindungi jalanan di Phoenix selama bertahun-tahun. Dia menjadi Superhero dengan maksud menyebarkan pesan kalau masyarakat tidak perlu takut terhadap kejahatan. 


Dia sering bertanya “Apa anda cuma bisa duduk ketakutan didalam rumah sementara para teroris bisa saja menyerang kota anda, atau anda akan keluar rumah dan menghadapi kejahatan?”. Akan tetapi Prime, yang sering berpatroli sekali atau dua kali dalam seminggu dengan mengenakan jubah warna hitam, biru, dan kuning ini, tidak pernah menemui adanya tindak kejahatan. “Satu-satunya kejahatan yang pernah saya hadapi, saat saya keluar dari Toko peralatan olahraga bersama istri saya, waktu itu seorang pencuri barang di supermarket berlari ke arah saya dan saya langsung membantingnya ke jalanan.”   

5. Tothian (New Jersey & New York City)
Tothian, 22 tahun, seorang superhero yang bertugas melindungi kota New Jersey dan New York, merupakan salah satu Superhero yang selalu beraksi melawan kejahatan. Dia menggunakan keahliannya sebagai marinir dan ilmu bela diri yang dikuasainya saat beraksi di jalanan, kadang mengawal para wanita hingga tiba dirumah, maupun dalam aksi perkelahian. 


Untuk Kostumnya, Tothian memilih sepatu boot perang berwarna hitam, celana cargo hijau dan T-Shirt dengan logo yang dijahit di bagian dadanya. Tothian tidak mengenakan topeng karena berkesan menutupi visinya, serta sayap yang dianggapnya tidak begitu berfungsi dalam aksi superhero sebenarnya. Menurut Tothian, dirinya tidak berminat menjadi seorang polisi karena dia tidak sependapat dengan semua hukum undang-undang. “Saya tidak beraksi untuk menghukum satu penjahat”, contohnya dia lebih memilih menasehati seorang pecandu narkoba, daripada menangkap mereka layaknya seorang penjahat. Tothian juga sering dianggap aneh oleh masyarakat yang melihatnya menjadi superhero. Tapi setelah mereka sadar kalau Tothian adalah pelindung masyarakat, mereka lalu menghormatinya.

6. Angle Grinder Man (London, dan Kent)
Angle-Grinder Man, beraksi dimalam hari, mencari pengemudi yang terjepit dikursi mobil kemudian membebaskan mereka. Siang hari, pria dengan pekerjaan yang “aneh” ini, bertugas di daerah Kent selama seminggu dan di London saat akhir pekan. Dia memutuskan menjadi ”full-time superhero”. Terobsesi karena merasa ingin bebas dari perasaan jenuh, dia lalu beraksi dengan gergaji mesinnya. 




“Sebut saja ini adalah bentuk penghinaan terhadap kaum politisi yang arogan yang menekan rakyat dengan kekuasaan mereka serta orang-orang yang mereka wakili”.

7. Mr. Silent (Indianapolis)
Mr. Silent bertugas di jalan-jalan kota Indiana polis. Beda dengan superhero idolanya, Bruce Wayne, Mr. Silent bukanlah seorang yang kaya raya. Dia mempunyai pekerjaan tetap yang membuatnya beraksi Cuma sekali seminggu, menyusuri lorong-lorong gelap didalam kota, untuk menolong orang yang membutuhkan. “Saya berkeliling kota, berusaha mencari orang yang membutuhkan bantuan atau sedang dalam bahaya.
Jika orang-orang tersebut dalam keadaan terluka atau diintimadasi oleh penjahat, saya akan bertindak membantu mereka. Beberapa orang bertanya, bagaimana bias saya menyebut diri sebagai Superhero padahal saya nggak bisa terbang apalagi berlari secepat kilat. Mudah saja, saya adalah orang yang Super idealis. Saya melihat sesuatu di masyarakat yang harus diubah menurut sudut pandang saya dan saya akan berusaha mewujudkannya”

8. Chris Guardian (New York)
Sama seperti malam-malam sebelumnya, semuanya berjalan normal, sampai para penjahat keluar dan menari bagaikan monster sambil diterangi cahaya rembulan yang temaram. Chris saat itu bermaksud menyelesaikan urusannya di sekitar jalan State Island, New York, sampai dia melihat seorang pria berlari menerobos ke tempat perbelanjaan.
Orang itu lalu mengobrak-abrik seluruh isi toko tersebut, menumpahkan beberapa botol minuman, dan menggunakan pecahan botol itu sebagai pisau. Chris datang untuk membantu, menyudutkan sang penjahat sampai ke lorong toko, sementara pengunjung toko menghubungi polisi. Malam itu menjadi malam paling berbahaya dalam hidupnya, Chris akhirnya mendapat gelarnya sebagai “Chris Guardian (Sang penjaga)”. Chris sekarang  berusia 29 tahun dan masih berpatroli disekitar jalan dan lorong-lorong di kota New York. Pada sebuah wawancara, Chris pernah berkata “Saya sering merasa kalau ada sesuatu dalam diri saya yang membuat saya harus membuat perubahan dan menjadikan dunia ini lebih baik”.

9. Geist (Minnesota)
Geist membantu para tunawisma dan orang-orang yang memerlukan bantuan di daerah Rochester, Minnesota. Geist menyebut dirinya sebagai “orang yang bertindak diluar kebiasaan dan sesuatu yang akan membuat kota kelahirannya, Rochester, Minnesota, menjadi lebih baik, lebih tentram, dan lebih aman. 
Penyebab utama dia menjadi Geist, karena mereka yang terlupakan, yaitu orang-orang yang diabaikan oleh masyarakat kota. Jika dalam kondisi kritis, saya cukup terlatih dan mempunyai perlengkapan untuk membantu orang lain. Perlengkapan beraksi saya semuanya resmi  (legal). Saya juga bisa menahan seseorang jika  memungkinkan.



10. Foxfire (Michigan)
Foxfire, seorang wanita berusia 30 tahun yang berpatroli dijalan-jalan kota Michigan. Dia mengabdikan dirinya untuk menolong orang-orang, ikut serta dalam upaya pelestarian lingkungan dan tugas utamanya adalah mengajarkan orang yang berminat mengetahui yang dinamakannya “Dunia yang tersembunyi”, sebuah dunia yang menurutnya indah namun kadang kita susah melihatnya, melihat mereka yang hidup dibawah garis kemiskinan, orang-orang yang ter-marjinal-kan dan Foxfire berjanji akan membuat batasan itu hilang sehingga manusia bias lebih peka untuk melihat “dunia” tersebut.
Share this article :
 
 
Support : Creating Website | Pondok Reot Template | Pondok REot Template
Copyright © 2011. pondok reot - Hak cipta dilindungi undang-undang
Template Created by Creating Website Published by Pondok Reot Template
Proudly powered by Blogger