Sebagian besar orang punya problem yang sama di dunia ini, yaitu berat badan. Ada yang ingin menaikkannya, tetapi lebih banyak yang ingin menurunkan dan menjaganya tetap stabil. Bahkan saking inginnya terlihat langsing, ada penyakit yang membuat orang kehilangan sebagian besar berat badannya, dan menyisakan kulit serta tulang pada tubuhnya saja.
Tentunya, cara diet berlebihan seperti itu tak patut ditiru. Tahu harus memilih makanan mana yang dibutuhkan tubuh, tahu kapan harus makan, dan berolahraga adalah cara yang paling tepat untuk menurunkan berat badan dan menjaganya tetap ideal.
Tetapi tunggu dulu, apakah selama ini Anda punya kesulitan dalam menurunkan berat badan? Sudah mencoba beberapa program diet namun tak kunjung sukses menurunkan berat badan sesuai keinginan?
Tenang saja, tak perlu frustrasi.
Kami akan membagikan rahasia turun berat badan super cepat dan aman, sehingga Anda bisa mengenakan gaun yang sudah lama Anda incar itu.
Pakai piring kecil
Gantikan piring makan Anda dengan piring yang ukurannya lebih kecil. Trik ini akan membantu mengubah kebiasaan Anda saat mengambil porsi makanan. Awali saja dengan porsi pada umumnya, lambat laun porsi makan akan berkurang sendiri karena merasa terlalu banyak makanan yang diambil.
Harus berwarna-warni
Salah satu trik diet dan menurunkan berat badan yang ampuh adalah mengonsumsi aneka warna makanan. Jangan hanya satu warna saja karena hanya akan membuat Anda jadi cepat lapar.
Dengan aneka warna makanan di piring, maka otak akan menangkap sinyal bahwa Anda sudah banyak makan. Sehingga Anda akan lebih cepat merasa kenyang.
Makanan di suasana remang-remang
Cari resto atau lokasi makan yang pencahayaannya tidak terlalu terang. Tujuannya adalah agar Anda tidak makan terlalu banyak dan merasa kenyang lebih cepat.
Anda juga bisa melakukannya di rumah lho kalau Anda mau.
Membiasakan diri mencium aroma makanan
Biasakan diri cium aroma makanan sebelum makan. Bukannya bermaksud jorok, tetapi mencium aroma makanan akan membuat otak berpikir bahwa proses mencerna makanan sudah dimulai. Sehingga Anda akan setengah lebih kenyang dan tidak makan berlebihan.
Minum perlahan
Jangan paksakan diri Anda minum dalam jumlah yang banyak sekaligus. Lebih baik perlahan saja, sehingga perut tidak terasa begah dan tidak nyaman.
Disarankan pula agar Anda lebih banyak mengonsumsi air putih ketimbang menu minuman lainnya, terutama yang beralkohol atau soft drink.
Tidak perlu waktu yang lama, jalankan saja tips di atas dalam satu minggu dan lihat bagaimana ia memberikan efek pada tubuh Anda dan rencana diet Anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar