Pages

Cara mengatasi gugup jelang pernikahan


Baik wanita maupun pria, semua tentu akan merasa gugup menjelang pernikahan. Dan ketika hari pernikahan sudah semakin dekat, kegugupan itu akan bertambah besar. Meski sebetulnya hal itu wajar, rasa gugup yang berlebihan bisa mengganggu kelancaran pernikahan. Berikut adalah beberapa cara yang efektif untuk mengatasi kegugupan jelang pernikahan.

1. Minta ditemani ibu atau teman sebelum acara dimulai

Ibu dan teman-teman Anda tentu akan memberi semangat yang bisa menghilangkan rasa gugup Anda. Selain itu, berbincang dan bercanda sejenak dengan mereka bisa mengalihkan rasa gugup Anda dan membuat Anda merasa lebih mantap saat melangkah ke pelaminan.

2. Curhat pada kekasih

Setelah menikah, kekasih Anda akan menjadi pendamping hidup Anda. Jadi, mulailah membangun komunikasi dengannya sejak dini, terutama tentang hal-hal yang mungkin terlalu risih untuk Anda bicarakan dengan orang lain. Ceritakan saja bagaimana perasaan Anda menjelang pernikahan kepadanya.

3. Meminta bantuan profesional

Pernikahan tidaklah semudah yang dibayangkan. Bagi kebanyakan orang, itu membutuhkan persiapan fisik, mental, dan materi. Maka, tak ada salahnya untuk meminta bantuan seorang profesional seperti psikolog atau konseling professional untuk berkonsultasi mengenai kegugupan Anda tersebut.

4. Mempersiapkan pernikahan sebaik mungkin

Untuk menekan rasa gugup menjelang pernikahan, Anda dan pasangan harus memastikan bahwa persiapan pernikahan telah berjalan lancar dan tidak ada yang perlu dikhawatirkan lagi. Dengan demikian, Anda tidak lagi merasa gugup atau was-was menjelang pernikahan.

5. Minta waktu untuk sendiri

Setelah menemui beberapa orang yang dekat dengan Anda. Kini, Anda bisa meminta waktu untuk sendiri sejenak. Biarkan segala kegugupan itu hilang dengan sendirinya dan mantapkan hati Anda. Ketenangan adalah solusi terbaik untuk menghilangkan grogi menjelang pernikahan.

Inilah lima hal yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi rasa gugup menjelang pernikahan. Selamat mencoba!


sumber

Hal ini bikin pria tergila-gila pada wanita

Anda sedang naksir seorang pria? Dan ingin dia terus memikirkan Anda? Ada banyak cara untuk membuatnya terkesan pada Anda dan terus memikirkan diri Anda sepanjang waktu. Mau tahu caranya? Berikut adalah beberapa hal yang akan membuatnya terus memikirkan Anda, seperti dilansir Allwomenstalk.


1. Tidak sungkan untuk mendebatnya

Di era modern seperti sekarang ini, wanita juga harus punya sikap yang lebih tegas. Sikap itu sudah harus Anda tunjukkan ketika pertama kali berkenalan dengan pria. Tunjukkan bahwa Anda tidak sungkan untuk mendebatnya jika memang pendapatnya tidak sesuai dengan yang Anda pikirkan. Dengan demikian, dia tahu bahwa Anda adalah wanita tegas yang memiliki pendirian.

2. Berbagi candaan

Wanita yang humoris tentu akan membuat suasana jadi lebih nyaman dan tidak canggung. Apalagi jika Anda baru pertama kali bertemu dengan pria itu. Berbagilah sedikit candaan yang bisa membuatnya tertawa dan mencairkan suasana yang kaku.

3. Tertawa

Pria suka wanita yang tidak jaim dan bisa tertawa lepas bersamanya. Terutama jika Anda memang bukan tipe wanita pendiam. Jadi, biarkan dia tahu seperti apa kepribadian Anda.

4. Easy going

Setiap pria menyukai wanita easy going dan tidak ribet. Karena bagaimanapun, wanita yang easy going lebih asyik diajak ngobrol. Tipe wanita seperti ini banyak dicari pria karena kebanyakan wanita sangat ribet dengan diri mereka sendiri.

5. Menyukai olahraga

Pria menyukai wanita yang sporty dan suka dunia olahraga. Entah itu tentang sepakbola, MotoGP, Balap F1, dll. Semua hal tentang olahraga tentu akan membuat obrolan Anda dan si dia makin seru.

Inilah lima hal yang membuat pria akan selalu memikirkan Anda setelah kencan pertama. Selamat mencoba!


sumber

Tips 'kopdar' dengan pacar dunia maya

Berkenalan dengan seseorang yang benar-benar asing di dunia maya bukan hal baru saat ini. Bahkan, tak sedikit yang akhirnya menemukan jodoh mereka setelah berinteraksi melalui sosial media. Bagi Anda yang berencana untuk kopdar alias kopi darat dengan seseorang yang Anda jumpai di dunia maya, yuk simak tips dari Allwomenstalk.

1. Jangan terlihat canggung

Hal pertama yang harus Anda lakukan saat bertemunya adalah buatlah suasana tidak terasa canggung. Sebab jika tidak, perkenalan kalian tidak akan berjalan dengan mulus.

2. Mengingat pembicaraan di dunia maya

Untuk mengatasi kecangguan antara Anda dan si dia, ingatlah pembicaraan apa saja yang sering Anda obrolkan dengannya. Dengan demikian, Anda bisa memulai obrolan dengan lancar.

3. Jangan terlalu terburu-buru

Hanya karena Anda telah mengobrol atau berbicara dengannya lewat dunia maya, Anda tidak bisa bergerak terlalu cepat. Misalnya, Anda tidak boleh langsung menyentuh tangannya atau menatapnya terlalu lama.

4. Tempat umum

Pastikan bahwa Anda mengajaknya bertemu untuk pertama kalinya di tempat umum. Dengan demikian, Anda dan si dia tidak merasa canggung dan mungkin dia tidak akan berpikir yang macam-macam tentang Anda.

5. Anggap ini sebagai kencan pertama

Anggap saja pertemuan pertama Anda dengannya di dunia nyata sebagai kencan pertama. Momen ini tentunya sangat lah Anda nantikan setelah lama berhubungan dengannya melalui online.

6. Datang bersama teman

Jika Anda tidak terlalu yakin atau takut bertemu dengannya sendirian, ajaklah teman sejawat Anda. Hal ini akan membuat Anda menjadi sedikit rileks dan santai.

Inilah enam hal yang bisa Anda lakukan saat kopi darat dengan calon gebetan yang Anda kenali di dunia maya. Namun ingat, Anda harus selalu waspada dan sebaiknya jangan datang sendirian.



sumber

9 Cara pria sejati mencuri hati wanita

Bagaimana cara Anda menarik simpati wanita? Menelepon, sms, mengajak kencan? Cara tersebut tidak salah, namun terlalu umum. Ada banyak cara untuk memenangkan hati wanita. Jika Anda ingin menjadi juara di hatinya perlakukan wanita secara istimewa.
Sembilan cara di bawah ini meski sederhana, namun ampuh untuk mencuri perhatian wanita. Cukup menunjukkan rasa tanggung jawab Anda, maka wanita akan luluh pada Anda. Simak selengkapnya yang dilansir boldsky (24/4) berikut.




1. Memberi kursi dan membukakan pintu

Semua wanita akan luluh jika ada seorang pria rela berdiri dan membiarkan Anda mengambil tempat duduknya ketika berada di bis atau kereta api yang sedang padat. Sikap tersebut menunjukkan jika pria tersebut bertanggung jawab dan rela berkorban. Selain itu, wanita akan merasa tersanjung saat dibukakan pintu ketika akan naik mobil.

2. Berbisik

Saat menonton konser musik atau berada di klub, Anda tentu tidak bisa mengobrol dengan nyaman karena dentuman musik yang keras. Momen ini sering dimanfaatkan pria untuk berbicara dengan berbisik di telinga Anda. Hal tersebut menjadi alasan yang sempurna untuk mendekati gadis.
Berbisik ke telinga wanita dengan lembut dan menggoda bisa bikin wanita merasa lebih intim dengan Anda. Namun cara ini hanya berlaku ketika Anda berada di suatu keramaian saja.


 

3. Jangan terlalu dekat

Jika ingin mendekati wanita, Anda tidak  perlu selalu duduk berdekatan dengannya. Flirting adalah permainan pikiran. Anda tidak harus duduk di sebelahnya untuk menggodanya. Sesekali Anda harus menjaga jarak agar wanita merasa penasaran dengan Anda.

4. Mengantarkan pulang ke rumah

Selalu tawarkan untuk mengantarnya sampai rumah setelah Anda mengajaknya keluar. Selain memastikan perempuan sampai di rumah dengan aman, sikap ini menunjukkan tanggung jawab Anda sebagai pria. Wanita akan merasa lebih respek dengan pria semacam ini. Berbeda jika Anda mengantarkan seorang gadis hanya di depan gang rumahnya. Itu pertanda jika Anda pria pengecut.

5. Jangan PDKT terlalu cepat

Melakukan PDKT dengan tergesa-gesa hanya akan memperkecil peluang Anda untuk mendapatkan gadis impian. Jika Anda bergerak terlalu cepat, dia mungkin berpikir Anda terlalu putus asa. Lakukan dengan tenang, elegan dan sedikit misterius. Hal ini membuat Anda tampak cool dan penasaran dengan Anda.

6. Mengajak berdansa

Banyak gadis yang bermimpi bisa berdansa dengan pria idamannya. Jika menari adalah salah satu poin plus Anda, maka Anda dapat membuat wanita terkesan dengan mengajaknya turun ke lantai dansa. Pukau wanita dengan kelihaian Anda berdansa.

7. Jangan menyentuhnya

Perempuan bukan lah barang dagangan yang bisa disentuh seenaknya. Meskipun hubungan Anda sudah mulai dekat, jangan menyentuhnya dengan cara apapun yang membuatnya tidak nyaman. Apa yang wanita inginkan dari laki-laki yang paling adalah rasa hormat.

8. Tambah wawasan Anda

Semua wanita suka dengan pria yang berwawasan luas. Untuk itu jangan malas membaca atu browsing berita terbaru untuk menambah pengetahuan Anda. Wawasan yang luas menandakan Anda pria yang pintar dan cerdas. Anda tidak akan kehabisan bahan obrolan karena pengetahuan yang luas.
 

 

9. Membayar tagihan

Seorang pria selalu membayar tagihan saat kencan. Meskipun mungkin agak berat di saku Anda, bayar tagihan kencan Anda. Sikap ini menunjukkan Anda pria yang bertanggung jawab dan gentle. Sebaliknya, jika sampai wanita yang membayar tagihan kencan, dia menganggap Anda tidak becus dan payah.
 
Dijamin, para wanita akan bertekuk lutut di hadapan Anda jika Anda menerapkan tips di atas. Selamat mencoba, guys!
 

4 Kalimat ini bisa 'membunuh' komunikasi dalam pernikahan

Pondokreot-Hubungan romantis, terutama bagi pasangan yang sudah menikah bisa langgeng jika keduanya melakukan komunikasi yang baik dan efektif. Namun terkadang tanpa sadar pasangan mengatakan sesuatu yang bisa membuat komunikasi menjadi hancur.
Beberapa kalimat berikut ini bisa menghancurkan komunikasi dalam pernikahan, seperti dilansir oleh Your Tango (25/04).

1. "Kubilang juga apa!"
Kata-kata ini mungkin sering dikatakan oleh pasangan tanpa sadar bahwa kalimat ini bisa menyakiti pasangan mereka. Tak ada gunanya mengingatkan bahwa Anda benar dan pasangan salah. Kata-kata ini membuat pasangan merasa dikritik dengan cara yang menyebalkan.
2. "Ini salahmu!"
Terkadang pasangan bisa saja melakukan hal yang salah atau membuat keputusan yang tidak tepat. Namun bukan berarti menyalahkan pasangan bisa dibenarkan. Saling menyalahkan hanya akan memecah belah pernikahan. Lebih baik pikirkan solusi secara bersama-sama.
3. "Kenapa kau selalu...."
Jika digunakan untuk menunjukkan hal negatif, Kalimat ini menunjukkan bahwa Anda hanya fokus pada kelemahan pasangan. Kebiasaan mengatakan hal seperti ini akan membuat pernikahan lama-lama berantakan. Lebih baik jangan selalu berfokus pada kelemahan pasangan, tetapi juga pada sisi positif dan kekuatannya.
4. Mengatakan "Aku marah padamu karena..." di tempat umum
Mengkritik pasangan di tempat umum atau di depan orang lain bisa mengakibatkan kerusakan permanen dan besar pada kadar kepercayaan dalam hubungan Anda. Masalah kritik Anda beralasan atau tidak, itu tak ada hubungannya dengan hal ini. Bahas masalah pribadi secara pribadi juga, tidak di tempat umum.
Meski hanya berupa kalimat, namun jika itu dijadikan kebiasaan yang bisa menyakiti pasangan, suatu saat kalimat-kalimat itu bisa menyebabkan keretakan di rumah tangga Anda. Sebaiknya mulai sekarang perhatikan kata-kata yang Anda sampaikan pada pasangan, terutama saat sedang bermasalah atau ketika Anda sedang marah.


sumber

Akhiri masa jomblo dengan 5 cara ini!

Jomblo bagi banyak orang bisa jadi adalah pilihan. Namun bagi Anda yang sudah tak betah menjomblo, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mengakhiri kesendirian. Berikut ini adalah beberapa langkah yang harus Anda lakukan sebelum mengakhiri masa jomblo, seperti dilansir oleh Times of India (25/04).

1. Prioritaskan kehidupan personal

Sama halnya ketika Anda serius mengejar karir dan cita-cita, Anda juga harus serius dalam menemukan pasangan romantis. Berikan waktu untuk hubungan romantis dengan orang yang Anda sayangi. Jika Anda tak punya waktu untuk mengurusi cinta, bagaimana Anda bisa melepas masa jomblo.


2. Terima bantuan dari teman

Jangan merasa malu ketika ada teman yang ingin mengenalkan Anda pada seseorang. Begitu juga ketika kerabat atau keluarga ingin mengenalkan Anda dengan orang yang bisa jadi memiliki prospek untuk hubungan cinta. Banyak orang yang pada akhirnya menemukan pasangan tepat melalui bantuan orang ketiga.

3. Perluas pergaulan

Kemungkinan untuk menemukan pasangan akan mengecil jika Anda terus-terusan berada di satu tempa dan hanya bertemu dengan orang-orang itu saja. Anda harus memaksa diri Anda untuk memperluas pergaulan. Kunjungi tempat-tempat baru, bertemu dengan orang-orang baru. Siapa tahu belahan jiwa Anda berada di tempat yang belum pernah Anda datangi sebelumnya.



4. Berpikiran terbuka

Jangan mudah illfeel atau menghakimi seseorang ketika pertama kali bertemu dengannya. Jangan mudah menyimpulkan hal negatif tentang seseorang sebelum mengenalnya lebih dekat. Dengan berpikiran terbuka Anda bisa mengenal seseorang lebih jauh dan melihat sisi positif yang mereka miliki.

5. Hilangkan hambatan

Lebih mudah untuk maju jika Anda mengetahui dengan pasti apa yang selama ini menghambat Anda untuk tidak berpasangan. Bisa jadi Anda belum bertemu orang yang tepat. Mungkin Anda takut berkomitmen pada seseorang dan kehilangan kebebasan. Ketika Anda bisa melepaskan diri dari semua hambatan tersebut, jalan untuk menemukan pasangan akan semakin mudah.
Itulah beberapa hal yang bisa Anda lakukan sebelum mengakhiri masa jomblo. Selamat mencoba!


sumber

5 Hal sepele yang bisa menyulut pertengkaran


Terkadang, sikap atau ucapan Anda bisa memunculkan perseteruan dengan pasangan. Padahal Anda tidak bermaksud untuk mengajak bertengkar. Simak hal sepele apa saja yang bisa menyulut pertengkaran selengkapnya seperti yang dilansir dari Your Tango berikut ini.

Salah pahamBiarkan pasangan selesai berbicara atau beri dia kesempatan menjelaskan hal yang tidak Anda mengerti. Jika masih bingung, tanyakan langsung. Jangan berasumsi sendiri dan salah paham sehingga bisa menyulut pertengkaran.

Mengubah topikDi tengah-tengah pembicaraan serius, jangan sekali-kali mengubah topik sesuka hati. Siapa tahu pasangan sebenarnya menunggu Anda untuk memberikan komentar tentang hal yang dituturkannya.

Solusi burukMemberi solusi sebaiknya tidak main-main. Pasalnya jika Anda asal membagikan solusi tanpa benar-benar memerhatikan masalah dengan baik, pasangan bisa marah dan muncul pertengkaran hebat.

Mengharapkan pengertianTidak ada satu orang pun yang punya kekuatan super dan bisa membaca pikiran Anda. Jadi jangan hanya mengharapkan pengertian dan menyalahkan pasangan. Sikap seperti itu jelas akan menimbulkan perseteruan.

Putus asaGagal akan sesuatu terkadang membuat Anda begitu putus asa dan memengaruhi pribadi pasangan. Si dia lama-lama bisa sebal jika melihat Anda sulit move on dan bangkit dari kegagalan.
Itulah beberapa hal sepele yang bisa menyulut pertengkaran Anda dan pasangan. Jadi hati-hati saat Anda berkomunikasi dengan si dia.


sumber

Tips hadapi pria pencemburu




Sikap cemburu adalah hal umum dalam suatu hubungan. Cemburu juga merupakan tanda cinta. Namun, tak sedikit pria yang sering jealous pada pasangannya karena mempunyai kedekatan dengan teman pria. Menghadapi pria pencemburu tidak bisa dengan cara mengomel atau marah-marah. Berikut tips tentang menghadapi pacar pencemburu, seperti dikutip magforwomen (28/4).

1. Buka percakapan
Seorang wanita lebih tahu jika pasangannya sedang cemburu. Daripada diam saja membiarkan kekasih terus cemburu, Anda harus membicarakannya. Anda tidak perlu melakukannya dengan nada kesal atau marah. Kadang-kadang bercanda dapat menghilangkan kecurigaan di pikirannya. Setidaknya, hal itu akan membuatnya merasa bahwa Anda peka terhadap perasaannya dan bersedia terbuka

2. Menebus kesalahan
Pasangan bisa cemburu saat Anda sangat asyik bercanda dengan teman pria Anda. Mungkin Anda menganggap hal ini biasa, namun perasaan pria bisa berkata lain. Jika sikap Anda sudah melampaui batas, Anda harus menebus kesalahan dengan cara menjaga jarak dengan teman pria Anda. Mengurangi intensitas pertemuan dengan teman pria agar pacar tidak cemburu.

3. Memperkenalkan dia ke teman Anda
Daripada pacar terus-terusan mencurigai teman-teman Anda atau menuduh yang tidak-tidak, ajak pacar dalam lingkungan sosial Anda. Kenalkan siapa sahabat dan teman Anda baik wanita atau pria. Hal ini akan membuat dia tahu siapa dan bagaimana sikap teman-teman Anda serta mengurangi rasa cemburu. Sesekali ajak pacar untuk jalan-jalan bersama teman Anda.

4. Tunjukkan padanya Anda peduli
Bersikap perhatian dengan cara merawatnya saat sakit, membuat masakan favoritnya, ingat hari ulang tahun keluarganya akan menegaskan kembali keyakinannya pada kekuatan hubungan Anda. Dia akan berpikir bahwa Anda benar-benar peduli tentang dan tidak merasa perhatian Anda terbagi dengan lainnya.

Keterbukaan dan perhatian adalah bukti jika Anda setia. Maka dari itu lakukan kebiasaan tersebut agar pacar tidak terus-terusan cemburu pada Anda.


sumber

Agar tak salah tingkah di depan pria, ini tipsnya!

Apakah Anda merasa gugup berada di sekitar orang-orang? Apakah Anda selalu mengalihkan pandangan ketika berbicara dengan pria atau salah tingkah? Hal ini menunjukkan jika Anda tidak mempunyai rasa percaya diri. Padahal rasa percaya diri bisa memancarkan inner beauty Anda. Di bawah ini ada beberapa tips yang akan membantu memerangi rasa grogi Anda, dilansir magforwomen (27/4).

1. Lebih bersosialisasi
Penting untuk bersosialisasi demi mendapatkan kepercayaan diri. Jika Anda tidak bersosialisasi cukup, Anda tidak akan cukup percaya diri untuk bertemu orang baru. Semakin Anda bersosialisasi, Anda akan makin percaya diri. Bersosialisasi memungkinkan Anda bertemu orang baru, sehingga juga meningkatkan kemampuan komunikasi Anda.

2. Tersenyum
Tetap percaya diri dan tersenyum ketika Anda dengan orang lain. Tidak ada yang perlu ditakutkan, perlakukan mereka sebagai sama Anda. Tersenyum dan membuat kontak mata dengan mereka, akan membantu untuk meningkatkan tingkat kepercayaan diri Anda. Senyum Anda juga dapat memancarkan kecantikan Anda.

3. Penampilan yang baik
Penampilan yang bersih, rapi dan sopan akan meningkatkan rasa percaya diri Anda. Anda tidak perlu tampil menor dengan bedak yang tebal.

4. Menjaga postur tubuh yang tepat
Menjaga sikap yang baik dengan postur tubuh yang tepat ketika Anda berada di sekitar orang-orang akan menunjukkan rasa percaya diri Anda. Sering menunduk membuat Anda makin minder dan jarang memulai pembicaraan. Tetap bersikap rileks

5. Menarik napas dalam-dalam
Menarik napas dalam-dalam saat gugup akan membantu Anda untuk lebih santai. Ambil napas sebelum memulai pembicaraan. Setelah cukup tenang baru Anda mulai percakapan.

6. Berdoa dan yakin
Jalan terakhir untuk mengatasi rasa tegang atau grogi adalah dengan berdoa. Doa sangat ampuh untuk menenangkan pikiran manusia. Setelah berdoa, yakinlah bahwa Anda bisa mengobrol dan menghadapi pria dengan lebih santai.

Jangan sampai rasa grogi menutupi aura kecantikan Anda. Tegakkan wajah dan tebar senyum terindah pada pria idaman Anda.



sumber

Cara mengembalikan kepercayaan setelah dikhianati

Anda mungkin pernah sakit hati lantaran pasangan pernah merusak kepercayaan yang sudah Anda berikan. Entah itu sebuah kebohongan kecil atau sederhana, rasa sakit itu pasti muncul. Lantas sampai kapan Anda menyimpan rasa sakit hati Anda? Daripada terus-terusan sakit hati lebih baik Anda belajar lagi membangun sebuah kepercayaan. Berikut tips agar percaya pada suatu hubungan dilansir 29secrets.

Kepercayaan diri
Langkah pertama dan paling penting untuk mempercayai seseorang lagi adalah percaya diri. Anda tahu perasaan yang mendalam ketika bertemu seseorang yang baru saja menyakiti Anda? Perasaan yang memberitahu Anda bahwa mungkin dia bukan orang terbaik di luar sana? Kemungkinan seperti itu sebaiknya dihapus dan yakin dengan keputusan Anda untuk memberinya kesempatan kedua.

Marah kemudian terbuka
Anda telah terluka jadi Anda diperbolehkan untuk marah. Anda diperbolehkan untuk menjadi marah besar. Namun pada akhirnya Anda akan sampai pada titik di mana Anda siap dan bersedia untuk belajar percaya lagi. Waktunya akan datang selama Anda terbuka untuk menyambut seseorang yang baru dalam hidup Anda.

Berpikiran positif
Sangat penting untuk menyadari bahwa hanya karena ini terjadi pada Anda sekali tidak berarti itu akan terjadi pada Anda lagi. Jangan pernah menganggap hubungan baru atau kembali hubungan yang lama nantinya akan berakhir dengan cara yang sama. Pikiran negatif dan keyakinan seperti ini membuat Anda makin terpuruk serta mengurangi kebahagiaan hubungan Anda.

Bersabar
Membangun kembali kepercayaan membutuhkan waktu. Jangan berharap hal itu terjadi dalam semalam. Ini adalah proses yang lambat dan bertahap. Tapi akhirnya, dengan waktu dan kesabaran, kepercayaan akan kembali dan Anda akan mendapat pelajaran berharga tentang suatu hubungan.

Anda boleh sakit hati, namun segera hilangkan rasa sakit Anda agar tidak merusak kebahagiaan Anda selanjutnya.



sumber

Rahasia pernikahan langgeng dan bahagia

Pernikahan bukan hanya mengenai dua individu yang disatukan karena cinta, melainkan juga tentang tradisi, budaya, keluarga, dan nilai-nilai yang berbeda. Mengetahui bagaimana cara mengelola perbedaan antara Anda dan pasangan setelah menikah membuat hubungan langgeng dan bahagia. Yuk coba tips dari Boldsky!

1. Pengertian

Setiap pasangan harus mengakui bahwa mereka adalah dua pribadi yang berbeda dan membutuhkan pemahaman yang tepat untuk bisa hidup bersama selamanya. Dengan mengerti perbedaan satu sama lain, masing-masing pasangan dapat mawas diri dan saling menghormati.

2. Terbuka

Jika Anda menjaga hubungan Anda dan pasangan tetap transparan dan obyektif, kehidupan pernikahan pasti akan terasa hangat dan selalu menyenangkan. Jadilah terbuka untuk berbagi perasaan dan pikiran dengan pasangan.

3. Menyayangi mertua

Sayangi pula keluarga dari pasangan Anda dengan cara yang sama seperti yang Anda lakukan pada keluarga Anda sendiri. Anda sudah harus menyadari bahwa pernikahan bukanlah penyatuan dua orang saja, melainkan juga dua keluarga.

4. Memberi ruang

Anda harus menghormati pendapat dan sesuatu yang dilakukan oleh pasangan Anda. Beri pasangan sedikit ruang untuk berkarya di jalan mereka. Jangan malah dihalang-halangi atau dibatasi.


5. Menghormati pasangan

Anda dan pasangan mungkin memiliki perbedaan pendapat dan prioritas. Tetapi, jangan pernah lupa untuk tetap menghormati pasangan Anda, seperti dia juga menghormati Anda.


sumber

Sedikit egois bisa bikin hubungan cinta langgeng

Berkorban untuk pasangan tidak selalu baik. Menurut peneliti dari University of Arizona, pria dan wanita yang menawarkan bantuan dalam pekerjaan rumah tidak selalu membuat pasangan bahagia.
Sebanyak 154 pasangan kekasih dan suami istri terlibat dalam penelitian ini. Usia hubungan mereka antara enam bulan sampai 44 tahun. Peneliti kemudian mencatat aktivitas yang dilakukan pasangan mulai dari waktu yang dihabiskan bersama teman, anak, dan pekerjaan rumah tangga.
Responden juga ditanyai tentang aktivitas yang termasuk sebagai pengorbanan. Misalnya melakukan pekerjaan rumah tangga yang biasanya dilakukan pasangan secara suka rela.

Peneliti menemukan bahwa pasangan yang berkorban namun dianggap perbuatannya biasa saja, hubungan cinta tidak akan mengalami perubahan apapun. Berita buruknya, jika pasangan yang berkorban merasa terpaksa, hal itu justru bisa memicu pertengkaran.

"Jadi ketika Anda mengalami hari yang buruk setelah seharian bekerja, tidak perlu susah payah berkorban. Cobalah bersikap sedikit egois dan mengabaikan pekerjaan rumah yang memang biasanya dikerjakan oleh pasangan," terang peneliti Casey Totenhagen, seperti yang dikutip dari Daily Mail.
Namun bukan berarti Anda dilarang untuk berbuat manis pada pasangan. Hanya saja, pilih waktu dan cara yang tepat ketika berkorban.


sumber

Ini alasan pria suka wanita tanpa make up

Kebanyakan wanita menghabiskan waktunya berjam-jam di depan cermin untuk dandan dan menarik perhatian pria. Meskipun benar bahwa make up dasar seperti lip gloss dan eye liner akan membuat Anda terlihat lebih cantik, namun masih banyak hal lain yang diperhatikan pria daripada make up.
Bahkan, banyak pria yang benci kalau pacar mereka terlalu banyak polesan make up. Berikut lima alasan mengapa pria lebih menyukai wanita berpenampilan natural, dilansir magforwomen.

1. Anda menjadi diri sendiri
Penampilan Anda yang natural dan apa adanya merupakan cermin kepribadian Anda yang sesungguhnya. Anda tidak berusaha untuk berdandan atau meniru cara berpakaian orang lain. Anda punya style tersendiri. Hal ini juga mengajarkan pasangan untuk mencintai kepribadian Anda yang sebenarnya.

2. Tidak meninggalkan noda pada pakaian
Sebagian pria tidak suka kalau lipstik pacar mereka meninggalkan bekas di pakaiannya. Apalagi jika kekasih Anda tinggal bersama dengan orang tuanya. Noda lipstik Anda akan membuatnya malu. Maka dari itu banyak pria yang menyukai wanita dengan penampilan natural.

3. Wanita yang praktis dan asyik
Wanita yang suka dandan tentu tidak ingin riasannya rusak. Ketika pacar ingin mencium Anda, bisa saja bedak atau lipstik Anda tiba-tiba menempel di wajah pacar. Anda harus segera touch-up agar make-up kembali seperti semula. Hal tersebut mengurangi keintiman bersama kekasih. Anda akan terus bercermin dan membetulkan make-up agar sempurna.

4. Penuh percaya diri
Bila Anda mengurangi make-up, artinya Anda memiliki rasa percaya diri yang baik. Anda tidak memerlukan benda khusus untuk menarik pesona pria. Cukup dengan kecantikan natural yang Anda miliki, bisa menyihir pria idaman Anda. Itu tadi adalah hal besar untuk mendapatkan rasa hormat di mata seorang pria, dan hanya akan membuat dia jatuh cinta dengan Anda bahkan lebih.

5. Make up tidak akan mempengaruhi kecantikan alami Anda
Kebanyakan pria merasa bahwa jika make up tidak dilakukan dengan benar, dapat membuat seorang gadis cantik terlihat jelek. Oleh karena itu, mereka berpikir tidak ada gunanya perempuan mengambil risiko seperti itu.Jadi dalam kasus tersebut, cermin hanya dianggap sebagai hal yang merepotkan.

Cara terbaik jika Anda tetap ingin dandan adalah menggunakan make up yang minimalis agar Anda tidak terlihat pucat. Jangan biarkan make up menghalangi kecantikan alami Anda.


sumber

3 Mitos masalah keuangan yang dihadapi pasangan

Jika Anda menikah, keuangan antara suami istri bukan berarti harus disatukan. Lantas bagaimana? Simak jawabannya dan beberapa mitos lain tentang masalah keuangan yang dihadapi pasangan seperti yang dilansir dari Your Tango berikut ini.

Uang bersamaTidak semua uang istri dan suami harus digabungkan ketika mereka menikah. Suami maupun istri sebaiknya tetap menyimpan tabungan sendiri, sekaligus memiliki simpanan bersama untuk kebutuhan anak dan lainnya nanti.

Tanggungan bersamaSama seperti tabungan, tanggungan atau berbagai kredit juga tidak harus didaftarkan atas nama istri dan suami. Suami dan istri pun perlu menentukan pengeluaran apa yang harus ditanggung bersama atau sendiri-sendiri.

Saat berceraiKetika bercerai, apakah tagihan yang ditanggung bersama akhirnya bisa dibayar satu orang saja? Ternyata tidak. Perceraian tidak akan membebaskan suami atau istri dari tanggungan bersama. Semuanya tetap harus membayar sampai lunas.
Itulah berbagai mitos tentang masalah keuangan yang dihadapi pasangan. Ingat, uang bukan segalanya, jadi jangan sampai Anda ribut dengan pasangan karena masalah finansial.


sumber

7 Tips berkencan dengan pria yang lebih tua

Beberapa wanita cenderung lebih suka berkencan dengan pria yang lebih tua. Apakah Anda juga sama? Jika iya, simak tips berkencan dengan pria yang lebih tua selengkapnya seperti yang dilansir dari All Women Stalk berikut ini.
Lebih sabarBiasanya, pria yang lebih tua banyak menghabiskan waktu untuk bekerja. Sehingga mereka jarang berkumpul dengan pasangannya. Maka dari itu wanita harus lebih sabar menghadapi pria yang memang tengah bekerja keras.
Bersikap spontanSikap spontan dalam diri wanita adalah salah satu hal yang disukai pria berumur. Jadi kejutkan pasangan Anda dengan berbagai hal kecil namun berharga. Misalnya memasakkan makanan kesukaan si dia.
Jangan bahas umurJangan pernah membahas jarak usia antara Anda dan pasangan. Ingat, sejak awal Anda sudah setuju untuk berkencan. Percayalah bahwa cinta memang tidak mengenal umur.
Menikmati obrolanBanyak wanita muda tertarik dengan pria yang lebih tua karena obrolan mereka menyenangkan. Jadi pastikan Anda benar-benar menikmati obrolan yang tidak bisa Anda temukan bersama dengan teman sebaya.
Menunjukkan kemampuanWanita sebaiknya pandai memasak. Sebab salah satu cara mengambil hati pria adalah dengan menyenangkan isi perutnya. Jadi meskipun Anda masih muda, tunjukkan kemampuan Anda dalam bidang memasak pada pasangan.
Selalu mendukungKarena pria yang lebih tua sudah mengalami banyak hal yang terkadang belum Anda rasakan, sebaiknya Anda selalu mendukung pasangan. Misalnya ketika si dia bermasalah dalam pekerjaan atau keuangannya sedang terguncang.
Jadi diri sendiriHal terakhir yang paling penting untuk diingat ketika berkencan dengan pria yang lebih tua adalah menjadi diri sendiri. Tidak perlu bersikap sok dewasa karena pasangan sejati pasti mau menerima Anda apa adanya.
Itulah berbagai tips berkencan dengan pria yang lebih tua. Anda sendiri tertarik mencari pasangan yang lebih tua, muda, atau sebaya?


sumber

Cara memberi perhatian pada pacar jarak jauh

Hubungan jarak jauh menuntut komunikasi yang tidak terputus guna menjaga rasa cinta tetap menggelora. Namun adakalanya, salah satu pasangan merasa tidak diperhatikan atau dicuekin. Jika sudah begitu, hubungan bisa menjadi renggang deh. Anda tentu tidak mau hubungan yang sudah terjalin bertahun-tahun itu pupus begitu saja, bukan? Nah, berikuta adalah beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk menunjukkan perhatian pada pasangan, seperti dilansir Allwomenstalk.

1. Bikin scrapbook

Salah satu cara paling manis yang dapat Anda lakukan untuk menunjukkan rasa cinta pada pacar adalah dengan menciptakan sebuah scrapbook cantik yang berisi foto atau barang kenangan kalian berdua. Anda dapat mengumpulkan barang-barang yang bisa mengingatkan kalian tentang seberapa manisnya cinta kalian, seperti foto, kartu pos, kartu ucapan, surat cinta dan potongan tiket bioskop yang Anda miliki. Di halaman pertama, Anda bisa menulis kesan pertama Anda tentang pacar Anda dan menceritakan mengenai bagaimana kisah cinta kalian mulai.

2. Mengirim foto

Ambil foto diri Anda dengan ponsel atau kamera. Kemudian kirimkan gambar itu ke pacar Anda. Anda bisa mengirimkan foto-foto tentang apa hal-hal yang Anda lakukan seharian sehingga si dia bisa selalu merasa dekat dengan Anda. Foto Anda juga akan membantu mengobati kerinduannya pada Anda.

3. Online chat

Teknologi sudah semakin canggih sehingga tidak ada alasan untuk tidak memanfaatkan online chat melalui YM, Gtalk, FB, Skype, dll. Anda bisa melihat wajahnya atau bahkan mendengar suaranya dengan hanya melakukan online chat. Simpel tetapi efektif untuk mengobati rasa kangen yang membuncah di dada.

4. Surat cinta

Siapa bilang mengirim surat cinta itu culun atau kuno. Pesan cinta, meski singkat, tetap bisa memupuk rasa cinta sehingga terus tumbuh. Anda bisa mengirim pesan cinta Anda melalui surat, SMS, dan Email.

5. Memberi hadiah

Anda juga bisa mengirim sebuah hadiah kejutan untuk pasangan. Yang pastinya akan membuat dia senang. Apalagi jika barang itu adalah sesuatu yang telah lama diinginkannya.

Inilah lima cara menunjukkan perhatian pada pacar jarak jauh. Selamat mencoba!


sumber

5 Ide kencan seru untuk pasangan menikah

Meski sudah menikah, setiap pasangan perlu menjaga hubungan tetap menarik dan bergelora. Nah, salah satunya adalah dengan tetap melakukan kencan romantis berdua. Ketika Anda mulai berkencan dengan seseorang, Anda selalu menunjukkan kepadanya sisi terbaik dari diri Anda. Anda bersikap sangat sopan, romantis dan penuh kejutan. Namun setelah menikah, kebanyakan pasangan cenderung menjadi malas melakukan hal-hal romantis yang mereka lakukan dulu bersama pasangan, seperti halnya kencan. Berikut adalah ide kencan seru untuk pasangan menikah, seperti dilansir Allwomenstalk.

1. Makan malam di luar

Pergilah untuk makan malam di tempat makan favorit Anda dan pasangan. Hal ini tentu dapat membangkitkan rasa cinta yang mungkin mulai terasa hambar atau bahkan monoton.

2. Nonton film ke bioskop

Tak ada salahnya untuk pergi berdua dan nonton film seperti apa yang biasa Anda dan pasangan lakukan semasa pacaran. Meski terkesan simpel, ide ini cukup ampuh untuk meningkatkan api cinta di antara pasangan menikah.

3. Bermain ke taman hiburan

Bermain ke taman hiburan bisa menjadi ide kencan yang seru dan romantis. Anda dan pasangan bisa mencoba berbagai wahana yang menantang.

4. Main video game

Main video game juga bisa menjadi cara yang asik untuk menghabiskan waktu berdua bersama pasangan. Tetapkan aturan main dan siapa pun yang menang boleh meminta sesuatu dari pasangannya.

5. Memasak

Walau sebetulnya banyak pria yang benci masak, ide kencan ini cukup seru untuk dilakukan bersama. Anda bisa memilih menu sederhana tetapi lezat, yang kemungkinan besar akan disukai pasangan Anda. Sesuatu yang dimasak dengan cinta, pasti hasilnya juga manis.

Inilah lima ide kencan seru yang bisa Anda lakukan bersama pasangan. Simpel dan mudah untuk dilakukan, bukan? Selamat mencoba!


sumber

Yang disukai pria pada wanita, selain bentuk tubuh!


Kemolekan tubuh wanita bukan satu-satunya hal yang bisa menarik perhatian pria. Itu hanya bersifat sementara. Sebab, cinta butuh banyak hal untuk bisa disebut cinta. Nah, berikut adalah beberapa hal yang disukai pria pada wanita, selain bentuk tubuh, seperti dilansir Allwomenstalk.

1. Pendengar yang baik

Pria sangat menghargai wanita yang mau dan mampu mendengarkan mereka. Pria juga perlu memproses masalah mereka sebelum akhirnya menceritakannya kepada orang lain.

2. Spontan

Mampu mengikuti arus adalah salah satu hal yang disukai pria pada wanita. Ketika pria bersikap humoris, sang wanita bisa langsung menimpalinya secara spontan. Apapun yang dilakukan pria, wanita itu bisa bersikap spontan dalam menanggapinya.

3. Termotivasi

Wanita yang menikmati apa pun yang dilakukannya akan terlihat lebih menarik di mata pria. Daripada hanya mengeluh dan terus mengeluh tentang kekurangan mereka.

4. Tukang masak yang handal

Wanita yang pandai memasak dianggap lebih menarik dan feminin di mata pria. Dan yang terpenting adalah pria suka dibuatkan masakan spesial oleh kekasihnya.

5. Perhatian

Pria suka diperhatikan dan oleh karenanya, tipe wanita yang perhatian banyak dicari oleh pria. Eits, tetapi jangan berlebihan! Sebab, pria juga risih jika terlalu diperhatikan.

Inilah lima hal yang disukai pria dari wanita, selain bentuk tubuh mereka. Kalau Anda suka tipe wanita yang mana?


sumber

Yuk ciptakan momen romantis bersama suami!


Anda tidak perlu menunggu sampai ada hari spesial untuk menghabiskan malam romantis bersama suami di rumah. Semua malam tentu bisa menjadi spesial jika Anda tahu caranya membuatnya menjadi terasa selalu istimewa. Berikut adalah ide romantis untuk membuat malam Anda terasa lebih istimewa bersama suami di rumah, seperti dilansir Livestrong.

Langkah 1 Tetapkan tanggal

Tetapkan tanggal kapan waktu terbaik untuk Anda berduaan dengan pasangan. Anda tidak harus mengungkapkan semua detail tentang rencana tersebut, cukup beritahu suami Anda bahwa Anda akan melakukan sesuatu yang istimewa untuknya.

Langkah 2 Masalah anak

Pikirkan apa yang harus Anda lakukan agar anak-anak Anda tidak menggagalkan acara romantis Anda bersama suami. Anda mungkin bisa menitipkan mereka pada orang tua Anda sejenak atau membuat mereka sibuk di siang hari sehingga malamnya mereka lebih mudah terlelap.

Langkah 3 Pilih apa yang akan Anda kenakan

Pilihlah pakaian yang kira-kira disukai suami Anda dan memungkinkan Anda bergerak dengan percaya diri di hadapannya. Pertimbangkan memakai pakaian yang dapat membawa kembali memori khusus semasa berpacaran dengannya.

Langkah 4 Menu favorit

Siapkan menu favorit Anda dan suami. Untuk memudahkannya, catatlah semua kebutuhan Anda dalam daftar belanja.

Langkah 5 Putar musik

Pilihlah musik yang dapat mendukung suasana romantis bersama suami. Lagu-lagu cinta yang lembut atau musik jazz adalah pilihan terbaik untuk diputar. Atau, Anda bisa memutar lagu yang populer ketika Anda berkencan dengan pasangan dan yang terpenting, itu bisa membuat kalian merasa santai.

Langkah 6 Tata lampu

Anda bisa meredupkan lampu dan memberi sentuhan pendar lilin yang bikin suasana makin romantis. Lilin lebah adalah pilihan terbaik untuk Anda karena selain alami, lilin lebah juga memiliki aroma yang lembut dan menenangkan.

Langkah 7 Kejutan kecil

Rencanakan kejutan kecil yang berisi pernyataan cinta "Aku cinta padamu". Anda bisa menulis surat cinta yang disematkan di vas bunga yang ditaruh di atas meja makan. Atau, menaruh pesan itu di tempat yang kemungkinan besar Anda menarik perhatiannya.

Langkah 8 Kegiatan setelah makan malam

Rencanakan kegiatan yang dapat Anda lakukan setelah makan malam, seperti menonton film romantis, pergi keluar untuk makan es krim atau sekadar duduk di luar rumah sembari menikmati suasana malam yang romantis.

Nah, langkah selanjutnya terserah Anda. Selamat mencoba!


sumber

Lakukan 5 hal ini saat sahabat patah hati!

Menyembuhkan rasa patah hati itu tidaklah semudah yang dibayangkan. Apakah sekarang Anda sedang mencari cara untuk membantu sahabat Anda sembuh dari rasa patah hatinya? Untuk itu, Anda perlu melakukan beberapa hal yang bisa meringankan sedikit penderitaan hatinya. Penasaran? Yuk simak tips dari Allwomenstalk!

1. Hang out dengannya

Pergilah ke rumahnya dan ajaklah sahabat Anda hang out bersama. Sebab, salah satu cara terbaik yang dapat Anda lakukan untuknya adalah dengan berada di sisinya. Dia tentu membutuhkan seseorang yang mau mendengarkan keluh-kesahnya tanpa perlu menghakiminya.

2. Mengalihkan perhatiannya

Wanita seringkali merasa putus asa karena patah hati sehingga tak jarang mereka mengemis untuk kembali ke mantan. Anda tentu tak ingin sahabat baik Anda menjadi salah satu di antara wanita-wanita yang putus asa karena patah hati. Jadi, pastikan bahwa Anda bisa mengalihkan perhatiannya pada hal lain.

3. Mengubah penampilan

Salah satu cara terbaik untuk menepis rasa sakit karena patah hati adalah dengan mengubah penampilan. Ajaklah sahabat Anda untuk mengubah penampilannya seperti mencoba potongan rambut baru atau tren fashion baru.


4. Nonton film

Anda bisa mengajak sahabat baik Anda pergi ke bioskop untuk menghilangkan kegalauan hatinya. Anda bisa memilihkan film bergenre komedi, thriller atau action. Pastikan bahwa Anda menghindari film-film bergenre romantis yang bisa membuatnya teringat mantan.

5. Pujian

Pujilah dia dan katakan sesuatu yang bisa membesarkan hatinya. Sahabat Anda membutuhkan pujian itu untuk tetap merasa percaya diri menatap ke depan.

Inilah beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk meringankan sedikit rasa patah hati yang dialami sahabat Anda. Selamat mencoba!

 
 
 

Cara pergoki pacar selingkuh di dunia maya

Pondokreot.Hanya karena pasangan tidak melakukan kontak fisik atau mendapat pesan misterius dari orang lain, bukan berarti dia tidak bisa berselingkuh di belakang Anda. Perselingkuhan itu bisa saja terjadi di dunia maya dan Anda mungkin tidak menyadarinya. Berikut adalah beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk memergoki si dia berselingkuh di dunia maya atau tidak, seperti dilansir Livestrong.

Langkah 1 Periksa internet history-nya

Periksa internet history di komputer pasangan Anda, terutama jika itu adalah laptop pribadinya. Carilah website yang telah dikunjungi pasangan Anda, yang terlihat seperti situs kencan online, pornografi atau situs chat. Jika internet history di komputernya kosong, itu bisa jadi bukan pertanda baik.

Langkah 2 Instal pelacak internet history

Instal pelacak internet history seperti IE History Tracker, K9 atau Surf Logger untuk melacak aktivitas pasangan Anda di dunia maya. Anda juga dapat mengatur situs yang akan diblokir.

Langkah 3 Minta password

Mintalah password kepada pasangan Anda untuk mengakses akun tertentu di komputernya. Jika ia tampak marah atau mencoba mengalihkan perhatian Anda, dia mungkin sedang menyembunyikan sesuatu darinya. Juga, jika dia akhirnya mengubah password akunnya yang pernah Anda akses, Anda perlu mencurigainya.

Langkah 4 Perhatikan caranya menggunakan komputer

Apakah dia merasa was-was setiap kali Anda menyentuh komputer atau laptopnya? Atau, dia tampak gugup saat Anda mendekatinya ketika dia sedang menggunakan komputer.

Perselingkuhan bisa terjadi di manapun, termasuk di dunia maya. Kecanggihan teknologi telah membuat siapapun bisa menembus batas dan ruang waktu.



sumber

Pria semakin seksi jika bisa main gitar?



Pondokreot.Jika pria ingin tampak lebih menarik dan seksi di mata wanita, penelitian terbaru menyarankan agar pria belajar untuk memainkan gitar.

Para peneliti dari University of Bretagne dan University of Paris tepatnya menemukan bahwa pria bisa menarik perhatian 300 wanita muda berusia 18-22 tahun jika mereka membawa gitar daripada tas atau tidak menenteng bawaan apapun saat berjalan di tempat umum.

Hasil penelitian tersebut kemudian dilaporkan dalam jurnal Psychology of Music.
Sementara itu, dalam penelitian terpisah, para ahli dari Israel mengirim permintaan pertemanan di Facebook pada 100 mahasiswa wanita berbeda.

Sebagian Facebook diisi foto pria yang membawa gitar, sementara lainnya tidak. Hasilnya, kebanyakan wanita lebih menerima permintaan teman di Facebook dari pria yang fotonya membawa gitar.

Peneliti Israel lantas menerbitkan studinya dalam jurnal Letters of Evolutionary Behaviorial Science.
"Tampaknya bisa bermain alat musik berkaitan dengan daya tarik dan intelektual pada pria," demikian menurut peneliti dari Prancis, seperti yang dikutip dari The Daily News.

Selain itu, penampakan gitar atau kotak gitar identik dengan penampilan penyanyi yang terkenal. Sehingga dalam pikiran wanita, pria yang bisa main gitar pasti memiliki status sosial dan harta berlimpah.



sumber

Wanita Suka Bicarakan 4 Hal Ini Saat Kencan

img
                                                           Dok. Thinkstock
Saat kencan pertama, membicarakan masalah perasaan hanya akan membuat keadaan menjadi canggung dan tidak nyaman. Sebaiknya pilih empat topik ringan ini untuk dapatkan momen kecan pertama yang menyenangkan.

Seperti yang dikutip dari MSN, ada beberapa topik pembicaraan yang menjadi favorit wanita saat sedang berkencan, terutama pada kencan pertama. Ini dia empat topik tersebut.

1. Masa kanak-kanak
Cerita-cerita masa kecil Anda saat pertama kali belajar naik sepeda atau berenang mungkin terdengar sedikit konyol, namun wanita sangat menyukai topik ini. Berbagi cerita sederhana ketika masa sekolah Anda cukup memuaskan rasa keingintahuan seorang wanita.

"Wanita cenderung analitis mengenai kehidupan masa kecil mereka sendiri, jadi ketika Anda memberikan sedikit cerita, ia akan mendapatkan gambaran mengenai diri Anda dan siapa Anda sebenarnya, "ujar Linda Olson, Ph.D, seorang psikolog klinis dan pakar hubungan.

2. Pekerjaan Anda
Tak ada salahnya untuk banyak menceritakan kehidupan pekerjaan seperti saat Anda berhasil mendapatkan pujian dari atasan atau bahkan stres akibat pekerjaan yang menumpuk. Sama seperti menceritakan cerita masa kecil Anda, topik pekerjaan ini dapat membantu wanita mendapatkan gambaran siapa diri Anda sebenarnya.

"Pria sering mendefinisikan diri dengan apa yang mereka lakukan dalam hidupnya, dan dengan berbicara mengenai hal itu, Anda menunjukkan padanya sisi lain Anda yang mungkin tak bisa ia lihat,"jelas James Sniechowski, Ph.D, terapis hubungan.

3. Alasan mengapa Anda menyukainya
Inilah topik pembicaraan yang paling disukai wanita. Walau pria sudah seringkali mengatakan bahwa sang wanita memiliki kepribadian yang menarik dan wajah yang cantik, tapi wanita lebih menyenangi hal-hal yang lebih spesifik. Katakan padanya bahwa Anda menyukai caranya tertawa atau ia memiliki mata yang indah.

4. Masa depan
Membagi cerita mengenai masa depan bisa berikan petunjuk bagi wanita apakah Anda dan dirinya merupakan pasangan yang tepat atau tidak.  "Saat Anda berbagi tujuan jangka panjang dan impian Anda, wanita tidak hanya melihat bagaimana kepribadian Anda sebenarnya. Wanita juga mendapatkan petunjuk apakah ia cocok dengan Anda dalam waktu yang lama,"kata Sniechowski.



sumber

Hal-hal yang Tidak boleh di tanyakan pada Wanita saat kencan pertama

kencan pertama

Kencan pertama merupakan suatu hal yang sakral yang menyenangkan sekaligus juga mendebarkan. Karena pada kencan pertama ini adalah kesempatan utama untuk dapat memenangkan hati si doi. Oleh karena itu pada saat kencan pertama ini jangan sampai membuat kesan yang kurang menyenangkan atau membuat bete si doi. Karena jika pada kencan pertama kesan lo udah gak menyenangkan, maka gak ada namanya kencan kedua, ketiga dan seterusnya.

Dalam kencan pertama ini jika ada yang menyebutkan "be your self" itu adalah salah besar. Karena elo harus menjadi "be the best of your self" atau jadilah yang terbaik dari dirimu sendiri. Jadi misalnya elo adalah tipe orang yang jarang mandi, atau kalo mandi seminggu sekali, maka pada kencan pertama ini elo harus mandi minimal 2x sehari. Atau misalnya elo suka pakai pakaian yang kumal dan ga rapi, maka pada kencan pertama elo harus pakai pakaian yang rapi dan wangi.

Nah, jika ingin kencan pertama elo berlanjut pada kencan kedua, ketiga, dan seterusnya gue akan kasih beberapa tips tentang hal-hal yang jangan lo tanyakan pada cewek pada saat kencan pertama. Salah satu contohnya adalah jangan menanyakan sesuatu yang sangat pribadi pada kencan pertama, dan jangan membuat pertanyaan-pertanyaan yang membuat si doi merasa di hakimi atau di sensus. So, jangan merusak kencan kedua elo dengan mengajukan pertanyaan-pertanyan di bawah ini.

1. Jangan ajukan pertanyaan yang jawabannya adalah angka
Yang gue maksud disini adalah bukan tentang matematika, jadi misalnya elo tanya 1 + 1 = berapa? Bukan itu yang gue maksud disini. So, contoh pertanyaan yang jawabannya adalah angka adalah jangan tanyakan berapa usianya, atau berapa lama dia pernah pacaran, berapa lama dia jomblo, atau bahkan yang paling rawan adalah jangan tanyakan berapa ukuran "bra" ata celana nya, karena bisa-bisa elo dianggap cuma mempermainkan si doi dan hal ini tentu saja akan membuat si doi marah dan akhirnya bisa-bisa elo digampar, hahaha. Pokoknya elo tidak perlu mengukur hal apapun pada kencan pertama.

2. Jangan tanyakan mengapa dia sangat menyukai hal-hal yang disukainya
Maksud dari poin kedua ini adalah misalnya, si doi suka berenang mengelilingi selat madura, maka jangan tanyakan mengapa dia menyukai hal tersebut. Karena jika elo tidak mengetahui dari sudut pandang dia maka kemungkinan besar dia akan menjadi bete dan tidak nyaman, karena dia merasa dihakimi. Cukup tanyakan tentang hal-hal yang sama-sama kalian sukai saja. Misalnya kalian sama-sama suka jogging Jawa-Papua, sama-sama suka mandiin singa, dll. Setelah dia merasa nyaman, pastinya dia bakal menceritakan tentang sudut pandangnya sama elo, so bersabarlah.

3. Jangan bertanya "kapan terakhir kali kencan"?
Tak ada yang lebih canggung daripada menjawab pertanyaan "kapan tanggal terakhir lo kencan"? atau "tanggal berapa putus"? dan jangan sampai tanyakan "Masih perawan atau enggak"? Hal-hal tersebut akan membuat cewek merasa dihakimi, dan tentu saja akan membuat doi merasa gak nyaman dengan kencan pertamanya. Perlu elo ingat bahwa semua hal-hal itu adalah bukan urusan elo, jadi fokus saja bahwa dia di situ adalah untuk memilih kencan bersama elo dan mengenal elo lebih jauh lagi. Fokuskan saja pada hubungan kalian nantinya akan bagaimana.

4. Jangan tanyakan hal-hal yang berkaitan dengan mantan pacarnya
Para cewek biasanya tidak suka membahas masa lalunya atau masalahnya pada pria yang baru saja dikenalnya. Jadi jangan sekali-kali bertanya tentang mantan pacarnya, atau kapan terakhir kali putus, atau apakah sudah pernah kencan dengan om-om. Pada kencan pertama ini bukanlah waktunya untuk bertanya tentang orang lain. Beri si doi kesempatan untuk bisa merasa nyaman berada di dekat elo, nyambung ngobrol ama elo tanpa harus mengungkit-ungkit masa lalunya dengan mantan pacarnya. Setidaknya setelah beberapa kali kencan barulah elo bisa bertanya hal-hal tentang mantan pacarnya.
 
5. Jangan tanyakan tentang pekerjaan orang tuanya
Pertanyaan ini akan terlihat seperti elo sedang mewawancarai si doi, dan tentunya akan membuat si doi merasa di hakimi dengan pertanyaan elo. Bagaimana jika seandainya orang tua si doi sedang ada masalah, atau hubungan dengan ortunya sedang tidak baik. Gue ingatkan sekali lagi, bahwa pada kencan pertama jangan bicarakan orang lain, fokuskan saja pada hal-hal tentang kalian berdua atau kelanjutan dari hubungan kalian. Jika elo kehabisan bahan pembicaraan atau pertanyaan maka bicarakanlah tentang dirimu dulu, dan jika mungkin ada kesamaan maka dia akan merasa nyaman untuk ikut juga membicarakan tentang dirinya.

Mungkin cukup itu saja tips-tips dari gue tentang hal-hal yang jangan ditanyakan pada wanita pada kencan pertama. Jika elo menginginkan kencan pertama dengan cewek idaman elo sebaiknya jangan ajukan pertanyaan-pertanyaan di atas. Semoga berhasil dan sampai jumpa.
 
 
 

10 Fakta Unik Tentang Harimau

Harimau adalah kucing yang paling beragam di bumi, dan tergolong dalam hewan yang unik dan menarik. Mereka adalah makhluk luar biasa yang sayangnya terancam akibat kecerobohan manusia, tapi mudah-mudahan, jika kita belajar sedikit tentang mereka, kita bisa menjadi lebih sadar hewan ini mengagumkan, dan membantu mereka tumbuh kembali.


Simak 10 fakta unik tentang harimau dibawah ini:


1. Harimau tidak dapat melihat untuk minggu pertama kehidupan mereka.


2. Meskipun tidak terbiasa dengan gelap, namun penglihatan malam untuk harimau sekitar enam kali lebih baik daripada manusia.

3. Kebanyakan harimau memiliki mata kuning, namun harimau putih biasanya memiliki mata biru.

4. Harimau menggores pohon dan menggunakan urin mereka untuk menandai wilayah mereka.

5. Harimau dapat memberitahu umur, jenis kelamin lewat urin mereka.

6. Harimau biasanya tidak mengaum karena hewan lain, tetapi mereka mengaum untuk berkomunikasi dengan harimau lainnya.

7. Ketika Harimau jantan mendapat hasil buruannya, mereka seringkali menunggu betina dan anaknya untuk makan terlebih dahulu, lain halnya dengan singa yang melakukan sebaliknya.

8. Garis-garis pada masing-masing harimau unik, seperti sidik jari manusia.

9. Tanda-tanda di dahi harimau sangat mirip dengan karakter Raja di Cina, itu menandakan harimau sebagai hewan agung.

10. Harimau memiliki mata dengan pupil bulat, tidak seperti kucing domestik. Hal ini karena kucing domestik aktif di malam hari sedangkan harimau berburu di pagi dan sore hari.

Sumber